Gurita Laut Dalam, Ibu Paling Penyanyang

Ulfa Karina

Editor

Gurita Laut Dalam, Ibu Paling Penyanyang
Gurita Laut Dalam, Ibu Paling Penyanyang

Intisari-Online.com - Jika ada yang hendak memberi penghargaan ibu paling penyayang tahun ini di kerajaan binatang, maka gurita laut dalam yang hidup di kedalaman Samudra Pasifik ini layak menjadi kandidat terkuat.

Kasih sayang gurita laut dalam terhadap anaknya terungkap dari penelitian sejumlah ahli. Selama 4-6 bulan, gurita pasifik akan mengerami telur yang menempel di sekujur lengannya dan terus menjaganya dari pemangsa hingga telur itu menetas dan bisa mencari makan sendiri.

(Baca juga: Hiu Godzilla si Monster Laut Purba) “Gurita juga menjaga telurnya dengan cara menyemprotkan air secara teratur. Ia merawatnya dengan sangat baik,” kata Bruce Ronison, peneliti ekologi laut dalam dari Monterey Bay Aquarium Research Institute, Moss Landing, California, Amerika Serikat.

(Baca juga: Inilah Sembilan Hewan Tercerdas)

Saking fokusnya menjaga selama proses pengasuhan, bobot gurita laut dalam juga menurun drastis. Sementara kulitnya juga ikut mengelupas. Kesimpulan bahwa gurita laut dalam merupakan ibu paling penyayang diperoleh setelah para peneliti memonitor induk gurita melalui 18 penyelaman selama lebih dari 53 bulan sejak mei 2007 hingga september 2011. Sungguh “ibu” yang sangat penyanyang. (KOMPAS)