Intisari-Online.com – Kita tentunya sudah tahu, sayuran berdaun hijau seperti bayam dan brokoli harus dimakan setiap hari. Demikian halnya dengan salmon, tuna, dan sarden untuk memenuhi kebutuhan asam lemak omega-3. Namun untuk memperlambat penuaan, cobalah untuk mengonsumsi makanan seperti di bawah ini.
- Telur. Beberapa penelitian menunjukkan, orang yang makan telur untuk sarapan mengurangi risiko peradangan yang menyebabkan penyakit kronis dan penuaan dini. Tapi ingat, orang dengan kolesterol tinggi dan penyakit jantung harus membatasi konsumsi kuning telur.
- Kopi. Menurut para ahli dari Mayo Clinic, beberapa orang yang minum kopi memiliki masalah dengan hati mereka. Tapi kopi juga kaya antioksidan dan senyawa anti-kanker. Minum kopi, seperti hasil penelitian, dapat mengurangi risiko kerusakan otak.
- Sereal. Makanan yang sering disantap sebagai sarapan lezat ini kaya akan serat. Selain baik untuk pencernaan, sereal juga merupakan makanan yang dapat membantu mengontrol berat badan. Dari sifat keseluruhan dapat disimpulkan, sereal merupakan salah satu makanan yang memperlambat penuaan.
- Minyak zaitun. Ganti minyak goreng dengan minyak zaitun untuk meningkatkan asupan kolesterol baik dan membunuh kolesterol jahat. Kandungan antioksidan di dalamnya juga membantu otak tetap cerah dan menghindarkan kita dari risiko penyakit kronis seperti Alzheimer.
- Tomat. Merupakan sumber terbaik dari likopen, antioksidan yang melindungi dari risiko penyakit jantung dan osteoporosis. Beberapa penelitian juga menyebutkan likopen efektif dalam mencegah penyakit kanker. Beta-karoten dalam tomat merupakan nutrisi terbaik untuk mencegah keriput karena melindungi kulit dari sinar ultraviolet.
- Daging. Kaya protein dan zat besi, merupakan karakteristik dari daging. Bahan-bahan lain yang ditemukan dalam daging antara lain zinc, vitamin B, vitamin e, dan antioksidan. Pilihlah daging yang bebas lemak sehingga kita pun mendapatkan asupan maksimum daging yang sehat.
- Anggur. Ada anggur yang dapat meningkatkan kadar kolesterol baik ketika dikonsumsi. Fitokimia dalam anggur seperti flavonoid dan resveratrol merupakan antioksidan yagn melawan radikal bebas yang membuat Anda terlihat lebih muda jika rajin mengonsumsinya.
Konsumsilah makanan tersebut secara moderasi agar didapatkan manfaat yang maksimal untuk kesehatan tubuh. (*)