Intisari-Online.com - Mayoritas orang yang terdampak depresi, kecemasan, atau stres memang cenderung untuk tetap tinggal di rumah. Mereka biasanya merasa rendah diri, cemas, dan bosan, yang sering kali mengakibatkan banyak orang memutuskan untuk meninggalkan hal-hal yang pernah mereka cintai. Karenanya, salah satu cara untuk secara efektif meningkatkan kesehatan mental adalah dengan menjalankan hobi.Sebuah rutinitas sehari-hari yang berulang dapat membuat gejala depresi semakin buruk karena tidak memberikan penderitanya apa-apa. Memang, orang yang menghadapi depresi masih dapat mengatur kehidupan profesional mereka. Namun, setelah itu, mereka biasanya akan merasa terlalu lelah, untuk menikmati kegiatan lainnya. Padahal, menonton televisi berjam-jam setelah bekerja atau diam dalam rumah untuk jangka waktu yang lama sangat tidak sehat bagi tubuh dan pikiran. Karenanya, mengerjakan hobi yang bisa kita nikmati bisa memberikan "tujuan" dalam hidup kita.Penelitian menunjukkan, selain mampu meningkatkan kesehatan mental, menjadi sibuk dengan hobi yang kita nikmati bisa meningkatkan kepercayaan diri kita. Bukan hanya itu, hobi yang membutuhkan konsentrasi dapat secara efektif mengalihkan perhatian kita dari masalah dan mengubah suasana hati menjadi gembira. Hobi ini bisa meliputi bidang seni, menulis kreatif, menjadi relawan di penampungan hewan, fotografi, belajar memainkan alat musik, dan lain sebagainya.Selain itu, ada banyak manfaat yang bisa didapat dari hobi. Mengerjakan hobi dapat meningkatkan konsentrasi, kreativitas, meningkatkan kebugaran fisik, mengembangkan keterampilan sosial, dan menyediakan sumber pendapatan tambahan. Hobi sendiri dapat sangat membantu dalam proses realisasi diri, sehingga hobi bisa bermanfaat untuk mengenali dan menghargai kekuatan pribadi seseorang. Ini juga berguna untuk berdamai dengan kekurangan seseorang.Mereka yang terlalu stres membutuhkan hobi lebih dari yang lain untuk mengurangi tingkat stres mereka dan menurunkan tekanan darah. Hobi memberikan kita istirahat dari tanggung jawab pekerjaan kita. Ada pun hobi yang paling efektif menghilangkan stres yakni hobi berkebun dan merajut.Memang, meski mampu meningkatkan kesehatan mental dengan menjalankan hobi, bukan hal yang mudah untuk mengumpulkankeberanian dan energi untuk mengambil sebuah rutinitas yang asing. Namun, kita bisa mencoba dengan membuat daftar kepentingan dan memilih satu yang akan mudah untuk masuk ke dalam jadwal keseharian kita. Kita juga bisa untuk melanjutkan hobi yang lama atau yang pernah ditinggalkan. (Healthmeup)