Warga Vietnam Dikejutkan Tiga Bola Besi Mesterius yang Jatuh dari Langit

Moh. Habib Asyhad

Editor

Warga Vietnam Dikejutkan Tiga Bola Besi Mesterius yang Jatuh dari Langit
Warga Vietnam Dikejutkan Tiga Bola Besi Mesterius yang Jatuh dari Langit

Intisari-Online.com -Pejabat Vietnam dibuat garuk-garuk kepala setelah tiga buah bola besi misterius yang jatuh dari langit di sebuah pemukiman di sebelah utara negara itu. Ketika bola besi itu saat ini diamankan oleh Angkatan Udara Vietnam untuk diselidiki.

Seperti dilaporkan outlet berita Vietnam berbahasa Inggris, VietnamNet Bridge, penduduk setempat mengaku mendengar suara seperti guntur, tapi hujan tidak tidak turun. Setelah keluar, mereka menemukan tiga buah bola besi yang jatuh berdekatan.

Asal “space balls”—sebutan yang diberikan BBC News—belum dipastikan.

Yang pasti, tak satu pun dari bola-bola besi itu dianggap sebagai bahan peledak. Para pejabat kementerian pertahanan menggambarkan benda-benda itu sebagai puing-puing ruang angkasa.

Satu bola mendarat di sebidang taman sebuah rumah, satu lagi menghantam rumah meskipun tidak ada yang terluka, sementara bola ketiga mendarat di lapangan kosong. Tiap-tiap bola memiliki keliling antara 15-40 inci dan berat 80 pounds (sekitar 36 kg) dan permukaannya halus.

Beberapa media lokal berspekulasi bahwa bola besi itu diproduksi di Rusia mengingat ada tulisan Rusia di salah satu sisinya. Sementara itu, para pejabat Vietnam percaya benda itu adalah sampah antariksa, tapi karena masih utuh, benda-benda itu kemungkinan berasal dari atmosfer yang lebih rendah.

“Ini mungkin berasal dari peluncuran satelit yang gagal,” ujar Prof. Nguyen Khoa Son dari Vietnam’s State Space Science and Technology Program kepada VietnamNet Brigde. Seperti disebut di awal, ketiga bola itu disimpan oleh angkatan udara Vietnam untuk diinvestigasi.

Awalnya beberapa spekulasi menyebut benda-benda itu berasal dari Angkata Udara Vietnam, tapi para pejabat setempat menolak teori itu.

Jatuhnya bola besi misterius di Vietnam ini bukan kali yang pertama. Pada November 2015, para pejabat Spanyol melaporkan bahwa bola yang sama juga jatuh di sebuah lapangan di selatan negaranya. Seperti saat ini, bola besi ini menimbulkan banyak tanda tanya. Ada yang menyebut dari pecahan satelit, ada juga yang menyebut benda itu adalah sampah luar angkasa.(Mashable)