Intisari-Online.com -Fakta bahwa Google menjadi mesin pencari di iPhone bukanlah kebetulan semata. Perlu diketahui, telah ada kesepakatan yang mengharuskan Google membayar Rp13,8 triliun kepada Apple.
Rumor tentang berapa berapa banyak uang yang harus dibayar Google kepada Apple untuk menjadi mesin peramban di iPhone telah berhembus bertahun-tahun. Tapi kepastian itu terbongkar melalui transkrip gugatan hak cipta yang dilayangkan Oracle Corp kepada Google.
Dalam gugatannya itu, Oracle menuduh Google menggunakan perangkat Java milinya untuk mengembangkan Android. Kita tahu, sistem operasi Android dimulai ketika diluncurkannya Android alpha pada November 2007.
Angka kesepakatan itu diberikan Google pada 2014 lalu. Seperti dilaporkan Bloomberg, kedua perusahaan itu kemudian bersepakat untuk saling membagi pendapatan—dari iklan pencarian.(Baca juga kumpulan berita tentang Google)
Sementara itu, juru bicara Google dan Apple menolak untuk berkomentar tentang informasi yang dibuka di persidangan itu. Yang jelas, keduanya sangat menyayangka bocornya dokumen yang “sangat sensitif” ini ke publik.
“Informasi ini dapat menghambat penawaran yang sama kepada perusahaan lainnya,” ujar juru bicara Google, seperti dilaporkan Bloomberg.
Selain itu, ada laporan yang menyebut bahwa pada 2014, CEO Yahoo, Marissa Mayer, juga berusaha menawarkan produknya menjadi mesin pencari di iPhone. Sayang, upaya Mayer gagal.
(Mashable)