Tanda-tanda Anda Harus Pindah Kerja

Ade Sulaeman

Editor

Tanda-tanda Anda Harus Pindah Kerja
Tanda-tanda Anda Harus Pindah Kerja

Intisari-Online.com - Merasa ingin keluar dari pekerjaan sekarang dan mencari pekerjaan baru? Jangan langsung memutuskan! Sebaiknya Anda pastikan terlebih dahulu apakah Anda benar-benar tidak cocok berada di kantor yang sekarang.

Caranya dengan melihat tanda-tanda berikut ini!

1. Suasana hati di pagi hari mencerminkan passion Anda yang sesungguhnya. Jadi, Anda harus mempertanyakan kembali passion Anda ketika merasa tak bersemangat setiap kali bangun tidur. Apalagi ketika ingat Anda harus pergi bekerja. Bila tidak, Anda akan bekerja bak robot dan menghadapi hari demi hari dengan muram.

2. Apakah Anda harus ikut terperosok saat perusahaan Anda berada di ujung tanduk? Jawabannya, tentu saja tidak. Selamatkan diri Anda terlebih dahulu, apalagi jika Anda memiliki keluarga yang bergantung penuh pada Anda.

3. Konflik yang meruncing dan tak bisa ditengahi lagi sehingga berdamai dengan rekan kerja atau atasan sudah tak mungkin lagi.

4. Anda terus-menerus berlaku negatif dan tak bahagia di tempat kerja. Bahkan ketika Anda sedang memikirkan pekerjaan, Anda bisa uring-uringan. Sikap ini juga tertuang di lini masa media sosial Anda yang dipenuhi keluhan sekaligus mulai memengaruhi kondisi fisik dan memengaruhi hubungan dengan keluarga atau orang terdekat. Misalnya, Anda kerap meluapkan emosi negatif kepada mereka.

5. Seiring waktu, perusahaan pasti akan berubah. Nah, jika Anda merasa visi dan misi perusahaan tak sejalan dengan Anda, sebaiknya Anda mundur saja. Buat apa bekerja jika harus membohongi diri sendiri kan?

6. Meskipun pekerjaan Anda selalu tuntas, Anda tahu kualitasnya makin menurun. Lambat laun, produktivitas pun makin berkurang.

7. Saat Anda tak memiliki waktu untuk keluarga dan pribadi karena sebagian besar waktu habis untuk pekerjaan.

8. Sekeras apa pun usaha Anda dan sebagus apa pun prestasi Anda, perusahaan tidak pernah menghargai jerih payah Anda.

9. Hanya luasnya gunung dan lautan yang bisa menggambarkan betapa banyaknya pekerjaan Anda. Sayangnya, perusahaan tak kunjung menaikkan gaji Anda.

10. Sebrilian apa pun ide-ide Anda, semua hanya berlalu sembari ditiup angin di hadapan atasan dan rekan kerja.

11. Anda merasa jenuh dan tak berkembang dalam pekerjaan saat ini.

12. Anda mengalami pelecehan secara fisik dan mental di kantor.

(Tabloid Nova, Kompas.com)