Intisari-Online.com - Mengapa rapat bisa membosankan? Banyak orang malah menganggap rapat sebagai membuang waktu percuma atau terlalu lama.Menurut survei dari Blue Jeans sebanyak 6% pegawai mengaku tertidur ketika rapat. Bagi mereka yang tidak tertarik, rapat bisa membosankan.Lalu bagaimana bagi atasan agar rapat menjadi menarik? Jay O'Connor, CMO dari Blue Jeans Network, memberikan tips ini:
- Interaksi antar manusia penting. Kalau bisa jangan terlalu sering conference call. Penelitian menunjukkan bahwa koneksi visual meningkatkan hubungan bisnis. Kalau jarak memisahkan, konferensi video bisa dilaksanakan.
- Waktu penting. Selalu pilih waktu yang tepat bagi rapat yang produktif. Rapat enaknya pertengahan hari.
- Gunakan email. Hemat waktu dengan memberikan ringkasan rapat sebelumnya lewat email. Ini menghemat waktu bicara agar tidak mubazir.
- Berikan semua orang kesempatan berbicara. Batasi peserta rapat menjadi hanya yang perlu saja. Buat rapat seperti pertemuan tim serta semua orang ada kesempatan bicara yang sama.
Jika dilaksanakan maka rapat menjadi tempat yang produktif untuk mengembangkan ide.(
BusinessNewsDaily)