Intisari-Online.com - Sebanyak 60% pegawai akan keluar dari pekerjaan mereka kalau dirasa tidak membuat diri mereka berharga. Secara spesifik sebanyak 69% pegawai yang berusia 20 tahunan akan keluar dari pekerjaan kalau merasa tidak berharga dan 72% untuk mereka yang berusia 60 tahun ke atas. Padahal pegawai bisa menambah rasa nyaman di tempat kerja.
(Baca juga: Bahagia Di Tempat Kerja)Merasa nyaman dalam pekerjaan memang penting. Menurut Sam Sanders, dosen di University of Pheonix School of Business, pegawai memberikan pertimbangan nyaman dalam pekerjaan lebih banyak daripada ke gaji. Maka Sam menawarkan tips agar pegawai merasa berharga di kantor uakni seperti aktif mengambil inisiatif, selalu belajar hal baru dan berbagi pengetahuan. Hal lain seperti membranding diri dengan pengetahuan baru sehingga membuat perusahaan memperhitungkan Anda di masa depan. Dengan melakukan hal seperti itu maka pegawai bisa menambah rasa nyaman di tempat kerja dan memajukan perusahaan. Penelitian ini sendiri dilaksanakan pada 1048 pegawai di Amerika Serikat. (Businessnewsdaily)