Licki Brush, Sikat untuk Menjilat Kucing Peliharaan Kita

Okke Nuraini Oscar

Editor

Licki Brush, Sikat untuk Menjilat Kucing Peliharaan Kita
Licki Brush, Sikat untuk Menjilat Kucing Peliharaan Kita

Intisari-Online.com- Pernahkah kucing peliharaan Anda menunjukkan rasa manjanya dengan menjilati Anda? Mungkin ini terdengar konyol, tapi kini kita juga dapat membalas jilatan manja kucing kita. Tentunya bukan dengan lidah kita, tapi dengan sebuah alat bernama Licki Brush.

Perlu diingat, memanjakan kucing tidak hanya dengan mengelus-elus atau menggendongnya. Membersihkan kucing peliharaan juga termasuk dalam bentuk kasih sayang dan tanggung jawab seorang pemilik kepada hewan kesayangannya. Nah, jika kita ingin membersihkan kucing peliharaan dengan cara yang unik, mungkin sikat berbentuk lidah itu bisa menjadi alternatif yang baik.

Cara menggunakannya mudah saja, kita tinggal memasukan sikat itu ke dalam mulut kita seperti dot bayi dan mulai “menjilati” bulu-bulu pada tubuh kucing sama seperti apa yang biasanya induk kucing lakukan ke anak-anaknya. Ini bukanlah isapan jempol semata, pasalnya sikat berbentuk lidah ini rencananya akan diluncurkan di sebuah situs web Kickstarter.

Licki Brush disebut akan membuat hubungan kita dengan kucing peliharaan semakin dekat. Licki Brush memang bekerja selayaknya sikat-sikat pembersih pada bulu-bulu kucing, namun bentuknya yang menarik menjadi perhatian bagi para pencinta kucing.

Kita tidak perlu takut atau khawatir bulu-bulu kucing akan beterbangan dan masuk ke dalam mulut, karena Licki Brush ini dibuat dari silikon yang aman.

(Mashable.com)