Majukan Industri Pariwisata, India Akan Perlonggar Kebijakan Visa

Chatarina Komala

Editor

Majukan Industri Pariwisata, India Akan Perlonggar Kebijakan Visa
Majukan Industri Pariwisata, India Akan Perlonggar Kebijakan Visa

Intisari-Online.com - Sebagai salah satu langkah memajukan industri pariwisata, India akan perlonggar kebijakan visa.Kini, para wisatawan dari Amerika Serikat, Australia, Brasil, dan Jerman, bisa memperoleh fasilitasvisa on arrivaldi India, melalui skema yang diperluas. Mereka-para pengunjung dari 43 negara-tidak lagi harus mengantre di konsulat lokal, melainkan bisa mengajukan visa melalui internet, dan mengambilnya di bandara.Skemavisa-on-arrivalini sendiri akan tersedia di sembilan bandara besar di India.Sebelumnya, visa on arrival hanya berlaku bagi warga di 12 negara tertentu. Setelah memasukkan sejumlah dokumen di pusat pengurusan izin visa, mayoritas wisatawan asing harus menunggu beberapa pekan sebelum mengetahui apakah mereka mendapatkan visa atau tidak. Namun, bagipengunjung dari Indonesia, skema ini sendiri sudah berlaku sejak 2011 lalu. Tercatat, pada tahun 2012 India telah menerima 6,58 juta turis asing. Meski begitu, jumlah ini jauh lebih sedikit ketimbang negara lain, seperti Thailand dan Malaysia. "Skema ini merupakan mimpi yang menjadi nyata bagi industri pariwisata di India dan akan berdampak positif pada perekonomian," kata Mahesh Sharma, menteri pariwisata. (BBC)