Hindari Kanker, Lakukan Strategi Belanja Bijak

Hyashinta Amadeus Onen Pratiwi

Editor

Hindari Kanker, Lakukan Strategi Belanja Bijak
Hindari Kanker, Lakukan Strategi Belanja Bijak

Intisari-Online.com - Apakah Anda benci ketika Anda benar-benar membutuhkan uang, tetapi ‘kanker’ (kantong kering) menyerang Anda? Tidak peduli berapa banyak uang Anda, belanja bijak adalah ide yang baik. Berikut 7 strategi belanja bijak yang perlu Anda lakukan sebelum berbelanja.1. Membuat kategori pengeluaranGejala ‘kanker’ maupun besar pasak daripada tiang tentu bukanlah hal yang Anda inginkan. Membuat kategori pengeluaran (makanan, pakaian, hiburan, dll) akan membantu anda menentukan mana pengeluaran yang paling besar atau membutuhkan anggaran khusus. Berilah periode khusus untuk setiap kategori, misalnya untuk kategori hiburan dengan menonton di bioskop seminggu sekali, sedangkan untuk membeli baju sebulan sekali.(Baca juga: Benarkah Belanja Bulanan Lebih Hemat?)2. Membeli sesuatu secara mendadak adalah mengerikanBuatlah pembelian sebagai keputusan penting yang butuh pertimbangan matang. Banyak iklan yang akan mempengaruhi anda di tempat belanja. Jangan menerima sampel gratis atau menyusuri toko hanya untuk bersenang-senang. Rasa lapar, pengaruh alkohol, ataupun mendengarkan musik keras akan mempengaruhi seberapa bijak anda dalam berbelanja.3. Berbelanja sendiriAnak-anak maupun teman yang suka berbelanja dapat mempengaruhi Anda untuk menghabiskan lebih banyak uang. Jika ada yang ingin ditanyakan, tanyakan pada penjaga toko tetapi jangan membiarkan mereka memberi keputusan kepada Anda.4. Bayarlah secara full and is cashKetika Anda menggunakan kartu kredit, tidak ada uang yang terlihat berubah tangan. Demikian juga dengan sistem kredit yang membuat Anda lebih susah menyadari berapa banyak Anda menghabiskan uang untuk berbelanja. Perhitungkan baik-baik bunga sampai total pembayaran sebelum memutuskan. Jangan tertipu oleh angsuran bulanan yang lebih rendah. Menarik uang di ATM seminggu sekali juga lebih bijak daripada memenuhi dompet Anda setiap pergi berbelanja.5. Hati-hati dengan diskonStrategi belanja bijak berikutnya adalah memperlakukan iklan dengan sikap skeptis. Jangan membeli sesuatu yang Anda tidak perlukan hanya karena diskon 50%. Sadarilah trik penulisan harga Rp99.900 yang ketika diterjemahkan menjadi Rp100.000. Strategi belanja bijak satu ini sering dilupakan para konsumen.6. Bandingkan harga dengan tempat lainRiset kecil-kecilan dapat dilakukan baik secara langsung maupun online. Carilah toko yang dalam periode sama memberikan harga lebih murah atau memberikan diskon. Ini berlaku ketika Anda memang sedang membutuhkan produk tersebut.(Baca juga: Cara Aman Belanja Online)7. Sesekali, hadiahi diri Anda sendiriMungkin terdengar paradoks dimana Anda membeli sesuatu yang tidak perlu, tetapi pada kenyataannya lebih mudah mempertahankan tujuan belanja Anda jika Anda sesekali memberi hadiah pada diri sendiri. Hadiah tersebut tidak harus mahal, krim misalkan membeli dvd daripada menonton di bioskop atau membeli creamcreambath daripada pergi ke salon.Itulah 7 strategi belanja bijak agar anda tidak terjangkit ‘kanker’.