5 Cara Memperoleh Pendapatan Pasif

Hyashinta Amadeus Onen Pratiwi

Editor

5 Cara Memperoleh Pendapatan Pasif
5 Cara Memperoleh Pendapatan Pasif

Intisari-Online.com - Siapa yang tidak ingin uang terus mengalir tanpa harus menghabiskan waktu dan usaha secara terus-menerus? Inilah yang disebut dengan pendapatan pasif. Berikut adalah limacara memperoleh pendapatan pasif.1. Menyewakan propertiMenyewakan properti dapat menjadi sumber pendapatan tersendiri. Properti yang bisa disewakan antara lain rumah atau ruko. Anda juga dapat membuar rumah kos-kosan ketika lokasi rumah Anda strategis. Dengan bisnis penyewaan seperti ini, Anda akan mendapatkan uang secara rutin tanpa usaha yang berlebih.(Baca juga:Kaya Saja Tidak Cukup)2. Membuat buku/laguPenulis buku maupun penulis lagu mempunyai hak atas karyanya. Oleh karena itu mereka akan mendapatkan royalti ketika karya mereka digunakan. Pengarang akan memperoleh penghasilan jutaan rupiah ketika buku karyanya dijadikan film atau bukunya laris manis di pasaran.3. Membuat program ITJika Anda ahli dalam bidang teknologi dan informasi, maka Anda dapat menggunakan keahlian Anda tersebut untuk membuat software, aplikasi, blog, maupun situs lainnya. Zaman digital seperti sekarang sangat luas kesempatan untuk mengembangkan program IT.Semakin banyak bisnis besar maupun kecil yang membutuhkan jasa ini. Anda dapat menjual program buatan Anda dan mendapatkan uang tanpa bekerja secara terus-menerus. Anda bahkan dapat mendapatkan uang lewat iklan yang ada di situs atau blog yang Anda buat ketika Anda tidak menjualnya kepada pihak lain.4. Bergabung dalam MLMMulti level marketing (MLM) merupakan strategi pemasaran dengan sistem penjualan yang membentuk tim secara bertingkat. Produk yang menggunakan sistem pemasaran ini antara lain kosmetik atau obat-obatan. Anda juga bisa menjadi agen asuransi jika tertarik dengan sistem MLM ini. Memang tidak semudah yang dibayangkan, namun tidak sedikit orang sukses memperolah pendapatan pasif dengan cara ini.(Baca juga: Jika Pendapatan Tidak Menentu)5. Investasi keuanganCara memperoleh pendapatan pasif selanjutnya adalah dengan investasi. Ada banyak cara yang dapat dilakukan seperti menanamkan uang di reksadana, asuransi unit link, deposito, maupun tabungan di bank. Masing-masing memiliki risiko yang sebanding dengan hasil yang didapat. Pelajari terlebih dahulu jenis investasi sebelum memutuskan.Itulah lima cara memperoleh pendapatan pasif. Pilihlah cara yang paling sesuai dengan keadaan Anda.