Intisari-Online.com - Dengan pertumbuhan otomotif mobil yang cukup pesat di Indonesia, secara tidak langsung juga membuat pasarnya semakin dinamis. Berhubungan dengan itu, untuk mendorong pertumbuhan market otomotif, Astra Credit Companies (ACC), grup perusahaan pembiayaan yang merupakan anak usaha PT Astra Internasional, meluncurkan Program Kejutan di akhir tahun.
Salah satu tujuan peluncuran Program Kejutan adalah untuk menggenjot pembiayaan di akhir tahun 2015. “Target pembiayaan kami di tahun 2015 adalah sebesar Rp22 triliun. Program Kejutan ini akan mendukung tercapainya target pembiayaan akhir tahun,” jelas Jodjana Jody, Chief Executive Officer ACC yang ditemui di Lot 8 Resto & Bar, Jakarta (24/11).
Jody mengungkapkan, hingga Oktober, total pembiayaan yang telah disalurkan sebesar Rp18,7 triliun. Angka ini turun sekitar 19% dari perhitungan tahunan seiring dengan turunnya penjualan mobil.
Kejutan merupakan program baru ACC yang berupa kredit Mantap, Meriah, Super dan Suka. Ini merupakan bentuk pembiayaan yang ditawarkan ACC untuk memudahkan masyarakat dalam melakukan pembayaran. Masing-masing kredit tersebut memiliki keunikan masing-masing.
Kredit Mantap menawarkan total tenor pembiayaan hinga 6-7 tahun dengan uang muka ringan mulai dari 20%. Ezar Kumendong, Executive Vice President Retail Sales New Car Astra, menjelaskan, jenis pembiayaan ini memberikan konsumen fleksibilitas dalam mencicil yang disesuaikan dengan cash flow mereka.
Lanjut Ezar, kredit Meriah menawarkan bunga ringan 3,99% yang terutama diperuntukkan bagi konsumen yang sensitif terhadap suku bunga. Kemudian, ada paket Super yang menawarkan paket pembiayaan dengan cicilan ringan di 10 bulan pertama sebesar Rp1 juta. “Ini kami tujukan untuk konsumen yang membutuhkan “nafas” setelah membayar DP yang cukup besar,” tambah Ezar.
Yang terakhir adalah paket Suka. Paket ini terbagi dalam bagian multiguna, travelling, dan perumahan. Intinya, paket ini berupa pembiayaan multiguna untuk berbagai kebutuhan.