Inilah 5 Tempat Bersejarah di Indonesia yang Lokasinya di Sekitaran Jawa Tengah

Afif Khoirul M
Afif Khoirul M

Editor

Candi Borobudur.
Candi Borobudur.

Intisari-online.com - Indonesia menyimpan banyak tempat menarik untuk dikunjungi, salah satunya tempat yang menyimpan sejarah.

Menurut daftar setidaknya ada 5 tempat bersejarah di Indonesia yang bisa Anda kunjungi.

Mengutip dari berbagai sumber ada tempat bersejarah di Indoesia yang lokasinya di sekitar Jawa Tengah, ada juga di kawasan Jogja.

Nah, berikut ini ada 5 tempat bersejarah di Indonesia yang mungkin bisa Anda kunjungi di sekitaran Jawa Tengan dan Yogyakarta.

1. Lawang Sewu

Lawang Sewu adalah salah satu tempat bersejarah di Indonesia yang lokasi di Kota Semarang.

Bangunan ini merupakan salah satu peninggalan kolonial Belanda pada masa lalu.

Nama Lawang Sewu diambil dari bahasa Jawa yang artinya seribu pintu, karena bangunan ini memiliki banyak pintu.

Namun, pintu di Lawang Sewu tak mencapai seribu.

Lawang Sewu memiliki 3 lantai, dengan bangunan arsitektur yang unik dan terdapat patung wanita Belanda di lantau utama dekat dengan tangga lantai dua.

2. Candi Borobudur

Baca Juga: Kisah Benteng Somba Opu, Tempat Bersejarah di Makassar yang Konon Sulit Ditaklukkan VOC

Selanjutnya adalah Candi bercorak Budha yang lokasinya berada di Magelang.

Candi Borobudur adalah salah satu tempat bersejarah di Indonesia yang kini ditetapkan sebagai warisan dunia oleh UNESCO.

Bangunan bersejarah ini memiliki 504 patung Budha dengan candi besar sebagai pusatnya.

Candi Borobudur di bangun pada masa Raja Samaratungga dari Dinasti Syailendra, termasuk candi terbesar di dunia, dengan ketinggian mencapai 10 tingkat.

3. Taman Sari

Berikutnya adalah Taman Sari, tempat bersejarah di Indonesia ini lokasinya ada di Yogyakarta.

Taman Sari dulunya digunakan sebagai tempat rekreasi bagi keluarga kerajaan.

Bangunan ini juga dulu digunakan untuk tempat pertahanan sejak zaman penjajahan dan kini menjadi tempat cagar budaya.

Terdapat kolam pemandian, danau, dan pulau buatan di taman ini.

4. Candi Prambanan

Berikutnya masih di sekitaran kota Yogyakarta ada sebuah Candi bernama Candi Prambanan, yang memiliki corak Hindu.

Baca Juga: Perhatikan Tempat Tinggal Kalian, Apakah Memiliki Tradisi Serupa Seperti Tradisi Sasi?

Candi Prambanan juga dikenal sebagai Candi Roro Jonggrang, yang memwakili legendanya.

Konon katanya candi ini dulunya adalah seorang wanita bernama Roro Jonggrang yang dikutuk oleh Bandung Bondowoso menjadi candi.

Candi Prambanan memiliki tinggi mencapai 47 meter dengan ornamen yang cukup mengagumkan.

Lokasi Candi ini ada di perbatasan antara Jawa Tengah dengan Yogyakarta.

5. Klenteng Agung Sam Poo Kong

Terakhir tempat bersejarah di Indonesia ini adalah klenteng Sam Poo Kong, yang terletak di Kota Semarang.

Klenteng ini merupakan peninggalan ekpedisi China untuk mengenang Laksamana Zheng De (Cheng Ho) yang pernah berlabuh di Kota Semarang.

Klenteng dengan nuangsa Tionghoa ini juga cocok dikunjungi pada saat menjelang Imlek.

Artikel Terkait