Intisari-Online.com – Orang tua kreatif memang bisa membuat anak-anak mereka memiliki foto-foto unik yang lucu. Contohnya bayi lucu ini bisa berbah menjadi tokoh apapun saat tidur.
Sebagian besar orang tua tak akan mau mengganggu anaknya yang masih bayi ketika tidur. Pasalnya, ketika bayi bangun dan rewel, orangtualah yang biasa akan menjadi sangat repot. Hampir semua ibu tentu memilih untuk membiarkan anaknya tidur dalam suasana yang tenang dan tidak mengganggunya.
Hal yang berbeda 180 derajat dilakukan oleh Laura Izumikawa Choi. Alih-alih membiarkan anaknya tidur tenang, ia justru selalu ‘mengusik’ waktu tidurnya. Laura selalu mengubah anaknya jadi berbagai tokoh dengan bantuan kostum-kostum lucu layaknya pemain cosplay. Lucunya lagi, sang anak ini sama sekali tidak terbangun walau diberi berbagai macam baju dan difoto dengan ribuan gaya.
Cosplay yang dibuat oleh Laura untuk anaknya juga sangat beragam. Anaknya ini sudah diubah menjadi Songoku dari kartun Dragon Ball, Han Solo dari Star Wars, pemain band Guns N’ Roses, Jon Snow dari Game of Thrones, hingga buah jeruk! Sungguh sebuah kreativitas yang sangat tinggi dari sang ibu.
Anak Laura sendri sekarang usianya baru empat bulan. Bayi lucu bernama Joey Marie ini sekarang sudah memiliki 196.000 followers lebih di Instagram berkat foto-fotonya yang menggemaskan.
(boredpanda.com)