Intisari-Online.com -Weton hari ini 24 Desember 2021 menurut kalender Jawa bertepatan dengan weton Jumat Wage.
Banyak orang Jawa yang masih percaya weton bisa digunakan untuk menentukan watak, karier hingga jodoh seseorang.
Weton Jumat Wage sendiri dianggap sebagai weton 'istimewa'. Orang yang lahir di hari jawa ini dipercaya harus diruwat setelah kelahirannya.
Weton ini diramalkan sering mengalami kesialan sepanjang hidupnya, dan ritual ruwat dilakukan oleh orang tua demi menghilangkan kesialan dalam hidup bayinya.
Orang yang lahir pada Jumat Wage memiliki neptu berjumlah 10, dengan watak Pendito Mbangun Teki.
Ciri khas utamanya adalah gemar menasihati orang lain, namun tidak suka bila diberi saran, dalam bahasa Jawa dikenal sebagai ‘galem nuturi wong tapi gak galem dituturi’.
Di sisi lain, mereka juga memiliki sifat layaknya aras pepet dan juga rakam Nuju pati.
Wataknya cenderung suka berbohong, mengganggu orang lain, pemarah, kaku hati, dan juga takabur.
Kemudian, jika sudah pernah dikecewakan, mereka tidak akan percaya lagi dengan orang lain.
Di balik sisi negatif, tentu ada sisi positif dari weton Jumat Wageyakni sangat teguh terhadap keputusannya, tidak mudah goyah ketika sudah memutuskan.
Orang dengan weton Jumat Wage merupakan pribadi yang cerdas dan tidak mudah tersinggung dalam pergaulan.
Hal itu jugadipercaya sebagai kelebihan weton Jumat Wage.
Banyak lagi sisi positif lainnya dari weton Jumat Wage, di antaranya: dermawan, berbelas kasih, suka membantu, penurut, energik, dan sangat loyal dalam berteman.
Dengan berbagai sisi positif tersebut, banyak orang yang ingin membantu bila mereka kesulitan.
Dipercaya, pekerjaan yang cocok untuk weton Jumat Wage yakni guru, peternak, petani, pengusaha daging, dan tukang batu atau mandor bangunan.
Atau pekerjaan lainnya yang membutuhkan ketekunan dan kesabaran.