Dari Diajak 'Selfie' hingga Alasan Petugas Imigrasi, Ini 5 Fakta Pemeriksaan Maria Ozawa di Bali

Ade Sulaeman

Penulis

Benarkah mantan bintang film panas Maria Ozawa alias Miyabi diajak 'selfie' oleh petugas imigrasi Bali setelah 3 jam diperiksa?

Intisari-Online.com -Petugas Kantor Imigrasi I Denpasar dengan sigap mencegat dan meminta artis asal Jepang, Maria Ozawa atau Miyabi, untuk menjalani pemeriksaan.

Miyabi pun hanya terbengong dan tak tahu mengapa dirinya harus menjalani pemeriksaan selama tiga jam.

Arti cantik asal negeri Sakura itu pun mengaku datang ke Bali untuk menghadiri acara ulang tahun sahabatnya.

Sementara itu, Kantor Imigrasi mengatakan tidak menemukan permasalahan apapun selama pemeriksaan.

Baca Juga : Pensiunnya Miyabi dan Keunikan Industri Esek-esek Jepang

Berikut fakta langkap pemeriksaan Miyabi di Kantor Imigrasi Bali.

1. Ke Bali untuk acara ulang tahun, bukan bisnis

Dilansir dari Kompas TV, Maria Ozawa mengaku berkunjung ke Bali untuk merayakan ulang tahun rekannya. Ia merasa kecewa karena kehadirannya dianggap negatif.

"Saya disebut melakukan urusan bisnis di sini. Itu tidak benar," kata Maria Ozawa seusai diperiksa di Kantor Imigrasi Kelas I Imigrasi Denpasar, Bali, Rabu (7/11/2018) dini hari.

"Saya datang ke sini untuk berpesta dengan teman-teman. Itu kegiatan yang wajar," kata Ozawa.

Baca Juga : Maria Ozawa Ditahan Imigrasi Bali: Ini 'Kerusakan Abadi' yang Biasanya Dialami Mantan Bintang Film Panas

2. Kronologi pemeriksaan Miyabi menurut Imigrasi Bali

Kasi TIK Kanim Kelas I Denpasar Bagus Aditya Nugraha Suharyono membenarkan adanya pemeriksaan terhadap warga negara asing atas nama Sayaka Stephanie Strom alias Maria Ozawa alias Miyabi.

"Benar, pada hari Selasa tanggal 6 November 2018 jam 23.45 Wita, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Denpasar cq Intelijen dan Penindakan Keimigrasian telah meminta keterangan terhadap seorang WN Jepang," kata Bagus melalui pesan singkat.

Maria Ozawa dimintai klarifikasi oleh seksi Intelkadim mengenai kegiatannya di Revayah Ayung Villa yang beralamat di Jalan Sekar Tunjung XII Nomor 188, Kesiman-Denpasar.

"Di lokasi tersebut diadakan acara perayaan ulang tahun Saudari Novaka Arnika," kata Bagus.

Pemeriksaan tersebut berawal dari informasi dari masyarakat di lokasi acara ulang tahun tersebut.

"Atas dasar informasi tersebut, teman-teman dari Seksi Inteldakim melakukan pengawasan atau pemantauan rutin dan pulbaket terkait keberadaan dan kegiatan WNA yang dimaksud," kata Bagus.

Baca Juga : Unggah Foto Memakai Jersey Timnas Indonesia dan Bendera Merah Putih, Maria Ozawa Dihujat Warganet

3. Diperiksa 3 jam, tak ditemukan adanya pelanggaran

Bagus Aditya Nugraha Suharyono mengatakan, dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan pelanggaran keimigrasian yang dilakukan Maria Ozawa.

"Tidak ada pelanggaran keimigrasian oleh yang bersangkutan sehingga diperkenankan meninggalkan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Denpasar," kata Bagus.

Sementara itu, Miyabi merasa kecewa karena kedatangannya berkaitan dengan bisnis "kotor".

"Saya disebut melakukan urusan bisnis di sini. Itu tidak benar," kata Maria Ozawa.

4. Curhat Miyabi saat diajak selfie usai diperiksa

Pengalaman buruk di Indonesia, khususnya di Kantor Imigrasi Bali, membuat artis Miyabi mencurahkan isi hatinya di akun Instagram miliknya, @maria.ozawa.

Miyabi menjelaskan banyak hal termasuk saat para petugas Imigrasi mengajak selfie setelah pemeriksaan terhadap dirinya selesai.

Miyabi yang dikenal sebagai mantan bintang film dewasa itu juga berharap dirinya tidak lagi mendapatkan pelecehan dalam bentuk apapun saat mengunjungi Indonesia.

"Berhenti melecehkan saya setiap kali saya mengunjungi Indonesia .. Jelas saya membutuhkan lebih banyak privasi. Bangun Indonesia Saya tahu kalian lebih baik," demikian curahan hati Ozawa.

(Michael Hangga Wismabrata)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Fakta di Balik Pemeriksaan Miyabi di Bali, Kecewa Diajak "Selfie" hingga Penjelasan Imigrasi".

Baca Juga : Mana Aoki, Bintang Film Porno Jepang yang Jadi Sampul Buku Matematika di Thailand

Artikel Terkait