Find Us On Social Media :

Mengerikan, Balita Ini Keluarkan Darah Bila Menangis. Para Dokter Masih Berdebat untuk Menemukan Penyebabnya

By Ade Sulaeman, Sabtu, 8 Juli 2017 | 13:30 WIB

Ahana Afzal menangis darah.

Intisari-Online.com – Kondisi balita berusia 3 tahun yang misterius membuat para dokter di India berdebat.

Balita bernama Ahana Afzal itu saat menangis, akan mengeluarkan airmata yang tidak biasa, yaitu airmata darah.

Ahana mulai mengeluarkan darah dari hidungnya sekitar 2 tahun lalu. Ketika itu ia menderita radang paru-paru (pneumonia) dan dokter mengira hal itu karena demam yang tinggi.

Kenyataannya, kini balita itu mengeluarkan darah dari mulut, telinga dan matanya hampir setiap hari, meskipun ia tidak terlihat luka. Akibatnya, ia jadi lelah dan sakit kepala.

Ahana tinggal bersama orangtuanya, Nazima Begum (28 tahun) dan Mohammed Afzal (33 tahun), di Hyderabad, negara bagian Telangana, India. Selain Ahana, mereka memiliki anak laki-laki usia 4 tahun yang sehat.

(Baca juga: Sedih! Karena Kondisi Langka, Gadis 14 Tahun Ini Keluarkan Darah dari Mata, Hidung, dan Telinganya)

Pasangan suami isteri itu telah mengeluarkan biaya hingga puluhan juta untuk berbagai tes bagi anak perempuan mereka, namun tidak ada juga suatu diagnosis yang resmi.

Para dokter mencurigai Ahana memiliki hematidrosis atau keringat darah yang sangat langka. Kelainan itu membuat penderitanya mengeluarkan darah (sweet blood).

“Anakku bertanya padaku, mengapa ia mengeluarkan darah dari telinganya. Aku tidak tahu bagaimana harus menjawabnya, aku tidak punya jawaban atas kondisinya itu,” kata Nazima Begum.

Ia menambahkan, yang ia tahu setiap kali Ahana berdarah, tingkat hemoglobinnya langsung turun drastis. Karenanya, balita itu harus menjalani transfusi darah.

Ayah Ahana yang bekerja sebagai pelatih fitness, mengatakan bahwa masalah anaknya dimulai pada usia setahun. Hidungnya berdarah karena radang paru-paru.

(Baca juga: Hati-Hati, Kurang Minum Bisa Bikin Otak Dehidrasi. Dampaknya Mengerikan)