BREAKING NEWS: Julia Perez Meninggal Dunia

Moh Habib Asyhad

Penulis

Jupe tengah berjuang melawan kanker serviks (Grid.id)

Intisari-Online.com -Dunia showbiz Indonesia kembali dilanda berita duka. Yulia Rachmawati atau dikenal Julia Perez (Jupe) meninggal dunia pada Sabtu (10/6).

Kepastian meninggalnya Jupe disampaikan langsung oleh adiknya Nia Anggia.

(Baca juga:Cegah Kanker Serviks Seperti yang Diderita Jupe dengan IVA Test)

“Innalilahiwainailairojiun telah berpulang kaki kami tercinta Julia Perez. Minta doanya semua, terimakasih semua atas supportnya selama ini I LOVE YOU YULI,” tulis Nia dalam status Instagramnya.

Sehari yang lalu sejatinya sempat ada kabar meninggalnya Jupe, tapi kabar itu segera ditampik.

“Enggak. Barusan saya juga ditelepon teman-teman sampai panik padahal, tapi saya dari rumah sakit dan dia baik-baik saja. Itu hoax. Dia masih hidup,” ujar Mario, kemarin.

Selamat berpulang Jupe, semoga amal dan ibadah Anda diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa!

Artikel Terkait