Tas Goodie dari Pernikahan Putri Eugenie Dijual Online dengan Harga Mencapai Rp19 Juta, Apa Saja Isinya?

Moh. Habib Asyhad

Penulis

Tas goodie dari pernikahan Putri Eugenie dan Jack Brookksbank sudah dijual di eBay dengan harga mencapai £ 1.000 (Rp19 juta).

Intisari-Online.com - Sekecil apa pun barang dari Kerajaan Inggris memang menarik bagi masyarakat umum.

Barang-barang itu adalah sesuatu yang bisa menjadi koleksi berherga.

Salah satu barang tersebut adalah goodie bag dari pernikahan Putri Eugenie.

Tas goodie dari pernikahan Putri Eugenie dan Jack Brookksbank sudah dijual di eBay dengan harga mencapai£ 1.000 (Rp19 juta).

Baca Juga : Putri Eugenie Bangga dengan Luka Bekas Operasinya: Ini Jenis dan Penyebab Skoliosis yang Pernah Diderita Sang Putri

Pasangan itu menikah di hadapan ratusan tamu dan 1.200 anggota masyarakat di luar kapelyang juga menerima undangan.

Tas-tas goodie dari pernikahan tersebut sungguh bagus, penuh dengan barang-barang yang dibutuhkan tamu undangan sepanjang hari serta barang-barang untuk dibawa pulang.

Namun, beberapa tas tersebut muncul di situs online dengan harga yang fantastis.

Satu tas goodie dari pernikahan Putri Eugenie bisa dijual dengan harga mencapai Rp19 juta.

Baca Juga : Jadwal Siaran Langsung Madura United vs Persija Jakarta: Pembuktian Siapa yang Pantas di Urutan 2

"Inilah kesempatan Anda untuk membeli bagian dari sejarah dan memorabilia dunia Anda sendiri untuk merayakan hari penting bagi Keluarga Kerajaan Inggris, Inggris, dan Dunia," kata iklan tersebut.

Tas itu juga berisi undangan pernikahan danurutan pelayanan.

Baca Juga : Tak Cuma Obat Kuat, Viagra Bisa Menolong Serangan Jantung dan Stroke

Pengantin baru juga menyediakan kue dan coklat besar yang mewakili Kastil Windsor di dalam tas kain bordir berwarna burgundy.

Ada juga jas hujan ponco jika cuaca berubah menjadi buruk, ditambah dengan magnet kulkas untuk dapur.

Tas itu sendiri terdapat nama Eugenie dan Jack yang dicetak dengan warna emas, dengan tanggal dan lokasi pernikahan mereka yang dicetak dalam tulisan yang lebih kecil di bawahnya.

Putri Eugenie dan Jack menyatakan janji suci mereka di depan 800 orang pada hari Jumat (12/10).

Selain keluarga kerajaan, pernikahan itu juga dihadiri aktris Hollywood seperti Liv Tyler dan Demi Moore, supermodel Kate Moss dan Naomi Campbell dan lainnya.

Baca Juga : Persahabatan Rumit Putri Diana dan Sarah Ferguson, Sama-sama 'Bandel' Sama-sama Saling Bersaing

Artikel Terkait