Find Us On Social Media :

Keluarga Putri Eugenie Warnai Sejarah Panjang Skandal Kerajaan Inggris

By Afif Khoirul M, Sabtu, 13 Oktober 2018 | 19:15 WIB

Intisari-online.com - Pada Jum'at (12/10) pernikahan anggota Kerajaan Inggris yang dikenal dengan Royal Wedding kembali digelar.

Acara ini berlangsung khidmad, Ratu Eugenie dan pasangannya Jack Brooksbank menyita perhatian publik Inggris dalam acara tersebut.

Seolah melupakan sejarah panjang dan banyaknya skandal yang pernah terjadi dalam tubuh keluarga Duke of York.

Melansir dari Vanityfair, Pangeran Andrew dam Sarah Ferguson yang menjadi bagian dari keluarga kerajaan Inggris adalah orangtua Putri Eugenie.

Baca Juga : Ronaldo Dituduh Memperkosa: Ini Skandal Percintaan 7 Pesepakbola, Ada yang Berakhir Bunuh Diri

Meski mengaku bercerai dengan bahagia, tapi keduanya dianggap telah mencoreng nama Kerajaan Inggris akibat skandal-skandal yang melingkupi mereka.

Salah satunya adalah skandal seks. 

Sebelum menikahi Fergie pada 1986, Pangeran Andrew mendapat julukan "Randy Andy" karena ambisinya terhadap lawan jenis.

Ia disebut pernah menjalin hubungan dengan seorang aktris Amerika bernama Koo Stark.

Seperti diberitakan banyak media, kedatangan Koo Stark ke Kerajaan menghadirkan prahara di kalangan internal Kerajaan.

Baca Juga : Dengan Berani, Gadis 8 Tahun Hentikan 4 Perampok Bersenjata yang Serang Kakeknya

"Kami tidak tahu apakah Ratu menyadari karier akting gadis itu sebelum dia diundang ke Balmoral," kata pihak kerajaan.

Itu hanya skandal di awal, pada suatu ketika penulis biografi kerajaan Sally Bedell Smith juga mengungkapkan sebuah skandal lain.