Find Us On Social Media :

Live Streaming Liga Indonesia : Persib Vs Persija, Menyimak Catatan Buruk Macan Kemayoran

By Afif Khoirul M, Minggu, 23 September 2018 | 05:30 WIB

Intisari-online.com - Pada lanjutan Liga Indonesia pekan ke-23 laga bigmatch tersaji antara Persib Bandung vs Persija Jakarta.

Ibarat Real Madrid Vs Barcelona, laga ini merupakan El Classico dalam sejarah sepak bola Indonesia.

Sebab kala kedua tim bertemu pasti akan menampilkan duel penuh gengsi dan suasana yang panas dari kedua kubu.

Pertandingan ini akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung pada Minggu (23/9/2018) pukul 15.00 WIB.

Mengingat krusialnya laga ini dan tentunya diwarnai dengan tensi tinggi, faktor kamanan juga menjadi pertimbangan dari pihak kepolisian.

Baca Juga : Link Streaming Liga Champions : Real Madrid Vs AS Roma, Berikut Prediksi Skornya

Misalnya pada laga kali ini, kepolisian Bandung hanya memberi izin pertandingan di mulai pada pukul 15.30 WIB padahal sebelumnya dijadwalkan pada pukul 18.30 WIB.

Akibat perubahan tersebut tampaknya membuat kubu Persija ketar-ketir pasalnya, persija kerap kali dilanda kekalahan saat bermain sore hari lawan Persib.

Sejak musim 2007, Persija lebih sering merasakan kekalahan ketika bermain sore hari, ketimbang malam hari di Bandung. 

Baca Juga : Cara Mengobati Biduran Secara Alami Tanpa Obat Kimia tapi Tetap Manjur

Menurut sejarah, Persib lebih sering merasakan kemenangan atas Persija ketika bermain sore hari di Bandung.

Pada 24 April 2007, Maung Bandung sukses mengalahkan Persija dengan skor 3-0 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.

Selang satu tahun kemudian, Persija sempat merasakan kemenangan saat bermain di Bandung melawan Persib dengan skor 3-2 pada 20 Juli 2008, namun laga itu digelar malam hari.