Find Us On Social Media :

Respek! Geng Motor Asal Kanada Ini Tempuh Jarak 12.000 Km Demi Kumpulkan Uang Untuk Penderita Kanker

By Ade Sulaeman, Rabu, 24 Mei 2017 | 12:30 WIB

Geng motor Sikh Motorcycle Club kumpulkan uang senilai Rp814 juta untuk anak penderita kanker

Intisari-Online.com - Mendengar nama geng motor, pasti membuat kita bergidik ngeri. Apalagi melihat video yang ramai beredar di media sosial terkait aksi penganiayaan anggota geng motor terhadap warga yang melintas di Jalan Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

(Baca juga: Kisah Anggota Geng Motor yang Bertransformasi menjadi Malaikat Pelindung bagi Ibu dan Putrinya)

Namun tidak semua geng motor berbahaya. Ada beberapa geng motor yang memiliki visi baik. Seperti Sikh Motorcycle Club. Geng motor ini rela menempuh ribuan mil untuk mengumpulkan uang bagi penderita kanker anak.

Dilansir dari huffingtonpost.com, selama dua minggu Sikh Motorcycle Club uang senilai 61.194 dollar AS (Rp814 juta). Mereka mengumpulkan dana bukan atas nama geng motor, tapi Canadian Cancer Society.

Sekitar 24 anggota ikut dalam perjalanan ini. Mereka berangkat tanggal 2 Juli 2016 dan melakukan perjalanan dari Vancouver ke Montreal sejauh 7.456 mil (sekitar 12.000 km).

(Baca juga: Jika di Indonesia Membuat Resah, di AS Geng Motor Justru Antarkan ASI kepada Bayi yang Membutuhkan)

“Beberapa kali kami berhenti karena badai dan petir. Tapi kemudian kami mengingat anak-anak yang membutuhkan uang. Itulah yang memberi kami energi untuk terus berjuang,” ucap Charnjit Dhadda, salah seorang anggota.

Seluruh dana yang mereka kumpulkan langsung diberikan kepada 70 orang dan kelompok masyarakat yang menderita kanker. Uang tersebut bisa digunakan untuk membeli obat, biaya perawatan, dan pencegahan melawan kanker.

Luar biasa bukan aksi geng motor asal Kanada ini?