Meski Berbahaya dan Mengancam Nyawa, Ternyata Sebegini Gaji per Bulan si Pemerah Bisa Ular

Moh. Habib Asyhad

Penulis

Intisari-online.com - Ular berbisa adalah hewan mematikan yang tentunya dihindari oleh setiap orang di dunia ini.

Namun, bagi orang-orang yang memiliki pekerjaan sebagai pemerah bisa ular atau lebih dikenal dengan sebutan Snake Milker.

Mendekat paha hewan berbisa ini adalah sebuah keharusan, pasalnya pekerjaan mereka adalah untuk mengambil racun yang terdapat dari ular kobra ini.

Melansir dari Jobs Monkey, bisa ular memiliki peran sangat penting dalam ilmu sains.

Baca Juga :Dapat Perbaiki Otot Jantung, Sains Tunjukkan Kehebatan Kafein, Bagaimana Cara Kerjanya?

Bisa ular ini nantinya akan digunakan untuk kebutuhan penelitian, yang selanjutnya untuk digunakan sebagai antivenom dan obat-obatan.

Penelitian medis baru menunjukkan bahwa racun ular dapat digunakan dalam obat-obatan untuk membantu penderita stroke dan tumor ganas.

Nantinya racun ular yang disebut viper pit digunakan dalam obat yang disebut Viprinex yang nantinya digunakan untuk pengobatan bagi penderita stroke.

Untuk itulah mengapa pekerjaan ini disebut mengancam nyawa, namun mampu menyelamatkan nyawa banyak orang.

Baca Juga :Sering Dianggap Keren, Nyatanya 5 Pekerjaan Bergengsi Ini Cukup Menyiksa

Para pemerah bisa ular biasa tinggal di kawasan yang dihuni oleh banyak ular berbisa yang biasa disebut sebagai serpentarium, atau peternakan ular.

Untuk memerah bisa ular, juga tidak bisa dilakukan secara terus-menerus, sebab jika terlalu sering memerah bisa ular, juga tidak sehat untuk ular.

Sebaliknya, snake milker harus memonitor ular-ular tersebut setiap saat, dan harus tahu kapan waktunya untuk memerah ular.

Mereka juga bertanggung jawab untuk mengembangbiakkan ular-ular berbisa, dengan tujuan untuk meningkatkan jumlah racun yang bisa dihasilkan.

Baca Juga : Viral Kota Iga Tawarkan Pekerjaan Sebagai Ninja Bergaji Rp1 Miliar, Ini Penjelasan Resmi Pemerintah Jepang

Untuk menjadi pemerah bisa ular juga tidaklah sembarangan, melainkan Anda juga harus memiliki gelar sarjana di bidang, Biologi,biokimia, atau herpetologi (studi tentang reptil).

Snake milking adalah industri yang diatur secara undang-undang internasional dan bersifat legal.

USDA atau Departement Of Agriculture di Amerika adalah yang mengatur siapa yang dapat membeli dan menjual racun ular.

Rata-rata, pengocok ular mendapatkan upah sebesar US$ 2.500 per bulan (sekitar Rp36 Juta), tetapi bisa ular adalah barang yang mahal.

Baca Juga :Inilah 5 Pekerjaan Aneh yang Ada di Dunia: Salah satunya Mengecek Kelamin Ayam

Satu gram jenis racun ular tertentu bisa dijual seharga US$ 2.000 (sekitar Rp29 Juta).

Jika Anda tertarik untuk menjadi pemerah bisa ular, dan mengembangbiakannya, harap berhati-hati, da selalu mengenakan pakaian pelindung dan ingat satu kesalahan, Anda akan mati.

Artikel Terkait