Find Us On Social Media :

Polisi Ini Putuskan Pakai Kostum Pahlawan Super Sejak 6 Tahun Lalu, Alasannya Mengharukan

By Mentari DP, Rabu, 8 Agustus 2018 | 16:15 WIB

Intisari-Online.com – Enam tahun lalu, seorang polisi asal Fort Worth, Texas, Damon Cole memutuskan untuk memasang logo Superman ke rompi antipeluru miliknya.

Hal itu dia lakukan untuk membangun hubungan dengan anak-anak yang ia temui selama tugasnya.

Sekarang, ketika Cole tidak bekerja, dia menggunakan waktu luangnya untuk membantu anak-anak yang sakit (terutama yang sakit kanker) untuk meningkatkan semangat mereka.

Caranya sederhana, Cole memutuskan untuk menggunakan kostum pahlawan super seperti Hulk, Iron Man, dan Superman.

Baca juga: Kabur dari Panti Jompo, Sepasang Lansia Ditemukan Polisi Sedang Menonton Festival Musik Metal

Berikut kisah Cole yang bisa menjadi insipirasi bagi kita semua seperti dilansir dari Bright Side.

Pada tahun 2012, ketika Cole bekerja di Kantor Polisi Dallas, ia mulai memakai kostum Superman untuk berbagai acara pelayanan masyarakat dan kunjungan ke rumah sakit.

Pada 2015, ia meninggalkan liburannya dan menempuh 11 jam untuk bertemu seorang bocah 7 tahun yang terkena kanker di Illinois.

Dia mengunjungi anak laki-laki tersebut dengan berpakaian seperti Iron Man.

Cole bahkan telah menyesuaikan kendaraannya. Salah satunya dalam gaya Bat-mobile dan yang lainnya dengan bertema Dodge Charger.

Cole pernah berkata dalam sebuah wawancara bahwa putrinya Savannah adalah inspirasinya dan alasan mengapa dia melakukan apa yang dia lakukan.

Dalam sebuah wawancara dengan NBC Nightly News, Cole menyatakan bahwa dia telah mengunjungi 20 lebih negara bagian dan telah melihat lebih dari 1.000 anak yang sakit sejauh ini.

Baca juga: Baru Pertama Ke Indonesia, Pengacara Jepang: Kok, Bisa, Ya, Siapa pun Dikawal Polisi di Jalan Tol?