Perut Kosong? Konsumsilah Biji Pepaya dan Madu, Ini Manfaatnya!

Mentari DP

Penulis

Biji pepaya memiliki segudang manfaat kesehatan, itu karena biji pepaya memiliki sifat anti-inflamasi dan antibakteri.

Intisari-Online.com -Bahan alami lebih aman dan memiliki banyak khasiat untuk pengobatan.

Salah satubahan alamiyang bisa digunakan untuk pengobatan adalah biji pepaya dan madu.

Mungkin tak banyak yang tahu bahwa biji pepaya memiliki segudang manfaat kesehatan, itu karena biji pepaya memiliki sifat anti-inflamasi, antibakteri dan kandungan bermanfaat lainnya.

Sementara madu, telah diketahui memiliki beragam kandungan yang sangat baik untuk kesehatan.

Baca Juga:4 Perangkat Elektronik 'Kuno' Apple Ini Buktikan Kalau Produk Apple Sudah Mahal Dari Dulu

Cara membuatnya pun cukup mudah, yakni dengan mencampurkan 2 sendok teh biji pepaya dari buahnya dengan satu sendok teh madu, aduk rata.

Konsumsi setiap pagi saat perut masih kosong, setidaknya satu bulan.

Berikut ini adalah tujuh manfaat mengonsumsi biji pepaya dan madu secara rutin.

1. Membersihkan sistem dalam tubuh

Asam kuat dan antioksidan tertentu yang ada dalam campuran biji pepaya dan madu dapat mengeluarkan racun yang ada dalam perut dan organ vital lainnya.

2. Membunuh cacing di perut

Obat biji pepaya adalah salah satu cara alami untuk menyingkirkan cacing di perutyang mengganggu proses pencernaan dan bagian lainnya karena asam dalam biji pepaya dapat membunuh cacing.

3. Membantu menurunkan berat badan

Lipid dan piotasium dalam kombinasi biji pepaya dan madu dapat meningkatkan metabolisme dan membantu menurunkan berat badan.

Baca Juga:Diikuti 65.000 Peserta, Senam Poco-poco di Monas Pecahkan Rekor Dunia

4. Membantu membangun otot

Karena memiliki kandungan protein yang tinggi, mengonsumsi campuran ini secara teratur dapat membantu membangun jaringan otot dan membuat terlihat kencang.

5. Mengurangi kelelahan

Kombinasi biji pepaya danmadu mengandung glucosinolate yang dapat membantu melawan kelelahan dengan memberi nutrisi pada sel-sel tubuh.

6. Melawan virus penyebab flu

Karena campuran ini kaya akan antioksidan yang kuat, sistem kekebalan tubuh akan menjadi lebih kuat dengan melawan virus dan infeksi.

7. Meningkatkan kesuburan pria

Enzim tertentu yang hadir dalam biji pepaya memiliki kemampuan untuk meningkatkan jumlah sperma pada pria, sehingga meningkatkan kesuburan mereka.

Baca Juga:Warga Kaget Lihat Puluhan Paskibra Nangis Histeris Hingga Pingsan Saat Latihan, Ternyata Ini Alasannya

Artikel Terkait