Find Us On Social Media :

Sebelum Mencintai Orang Lain, Cintailah Diri Sendiri

By Tika Anggreni Purba, Selasa, 14 Februari 2017 | 20:02 WIB

Orang dengan Cinta akan Makan Sehat

Intisari-online.com— Mengasihi diri sendiri bukan berarti memaksakan kepentingan diri alias ego. Tapi sebuah cara agar kita menemukan hasrat untuk meningkatkan kualitas diri sendiri. Dengan begitu, perlahan atau pasti, karakter dan kualitas diri yang baik akan terbentuk.

(Jangan Menunda-nunda Mencintai Pasangan Hidup dan Keluarga Kita!)

Di hari kasih sayang (valentine’s day) ini, umumnya kita merayakan hari kasih sayang dengan orang lain, baik itu pasangan, keluarga, orangtua, dll. Satu pertanyaan penting, bisakah kita mengasihi diri kita seperti kita mengasihi orang lain itu?

Dr Adrian Wang dari Gleneagles Medical Centre Singapura,  menyebutkan bahwa banyak tanda seseorang kurang mengasihi diri sendiri. Ia menemukan pada beberapa remaja yang berkonsultasi padanya mengalami stres akademik dan tertekan akan hal itu. Mereka kerap menuduh diri mereka sendiri sebagai orang bodoh, takut menjadi nomor dua, dan gagal.

“Dari situ ditemukan bahwa remaja-remaja itu lemah dalam penerimaan diri. Karena tidak pernah merasakan kekalahan/kegagalan sebelumnya, mereka menjadi depresi,” kata Wang. Kondisi ini juga menyebabkan banyak remaja yang merasa tertinggal dan tidak dicintai.

Tidak hanya pada anak remaja, orang dewasa juga bisa mengalami hal yang sama. Tidak mampu menerima kelemahan, sering mengkritik dan menghakimi diri sendiri, menyalahkan diri sendiri, lari dari persoalan, dan tidak peduli dengan hidup sendiri.

Untuk melepaskan diri dari pola pikir seperti itu, kita harus belajar untuk menerima diri sendiri apa adanya. Cintailah dirimu, sebab itu merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kesehatan mental.Dengan mengasihi diri sendiri, kita akan belajar untuk jadi orang yang bermental kuat dan tegar.

(20 Tanda Anda Terlalu Keras Mengkritik Diri Sendiri (1))

Mengasihi diri sendiri (self-love) lama-kelamaan akan membentuk pertahanan diri, sebab kita tidak membiarkan pikiran dan perasaan negatif, misalnya, menggerogoti kebahagiaan kita. Self love juga menolong kita untuk berhenti mengasihani diri sendiri dan mulai menghadapi tantangan.

Dalam hidup ini akan selalu ada kondisi yang membuat kita merasa sedih, kacau, dan terluka. Yang kadang-kadang tidak bisa kita hindari. Tanpa membangun kekuatan diri (mental) untuk menghadapinya, kita bisa kalah dalam kehidupan ini.

Yuk, belajar menerima dan mencintai diri sendiri..