Penari Tewas di Panggung, Penonton Malah Tepuk Tangan dan Tertawa

Hery Prasetyo

Penulis

Khusainov (kanan) saat menari di panggung mengiri seorang penyanyi.

Intisari-Online.com - Nasib naas dialami Khusainov saat menari mengiringi Liza Akhmatova menyanyi, menampilkan lagu Chechnya. Saat pertunjukan di Chechnya, Rusia itu baru berjalan separo, Khusainov terjatuh dan mengembuskan napas terakhir. Namun, penonton malah tepuk tangan dengan riuh dan tertawa. Mereka menganggap itu bagian dari adegan.

Saat Khusainov terjatuh, Akhmatova juga tetap melanjutkan nyanyiannya. Bhakan, ia juga menari mengelilingi Khusainov dan penonton mulai tertawa.

Khusainov sudah terkapar dan penyanyi serta penonton belum sadar apa yang sebenarnya terjadi.
Seperti diberitakan Dailymail.co.uk, ang penyanyi tampaknya tak menyadari apa yang sedang terjadi. Sebab, masih terdengar saat Akhmatova menegur Khusainov, "Hei, berhentilah bercanda." Dan, penonton semakin bertepuk tangan dan tertawa.\

Setelah tahu apa yang terjadi, orang dan petugas kesehaan mengerubungi Khusainov yang sudah tak bernyawa.
Namun, setelah Khusainov tak bangun juga, semakin jelas ada sesuatu yang salah. Kemudian salah seorang petugas naik ke panggung dan memeriksa sang penari.

Dia kemudian memanggil petugas kesehatan dan langsung datang. Namun, Khusainov yang setiap hari bekerja sebagai guru tari buat anak-anak, sudah tak bernyawa.

Petugas kesehatan mengatakan, Khusainov meninggal dunia karena serangan jantung. Dia memang memiliki riwayat punya masalah dengan jantungnya.