Find Us On Social Media :

Suami yang Bermasalah, Istri yang Dituduh Sakit

By Lila Nathania, Minggu, 13 November 2016 | 22:00 WIB

Orang tua di dapur

Intisari-Online.com - Sudah lama Pak Dedi ingin membawa istrinya ke dokter. Ia merasa istrinya tersebut mengalami penyakit tertentu. Inilah kisah suami yang mencari tahu penyakit pendengaran istrinya.

Sudah cukup lama Pak Dedi curiga istrinya punya masalah pendengaran. Namun, ia sangat mencintai istrinya dan tak ingin melukai hatinya. Ia ingin menyembuhkan penyakit istrinya itu tanpa perlu membuatnya merasa rendah diri. Tak tahu harus bagaimana, Pak Dedi memutuskan untuk ke dokter.

Ketika bertemu dengan dokter, Pak Dedi diberi saran. "Bapak harus berdiri lima meter dari istri bapak lalu menanyakan sesuatu. Jika ia tidak menjawab, coba bicara dengan jarak empat meter. Jika masih belum menjawab, bicaralah dengan jarak tiga meter. Jika masih belum dengar juga, dekati hingga di sebelahnya persis. Itulah cara kita bisa tahu separah apa penyakit istri bapak," begitulah kata sang dokter.

Malam harinya, sang istri sedang memasak. Pak Dedi pun berdiri lima meter dari dapur dan bertanya, "Sayang, kamu memasak apa malam ini?" Istrinya tak menjawab. Pak Dedi kemudian bertanya lagi dengan jarak empat meter, "Sayang, masak apa kamu hari ini?" Masih tak ada jawaban.

Pak Dedi mengulang pertanyaan itu dengan jarak tiga, dua, dan satu meter. Akhirnya setelah jarak mereka tinggal setengah meter, sang istri menjawab, "Sayang, aku sudah menjawabmu lima kali! Nasi goreng dan sup ikan!"

Moral: Terkadang, keburukan yang kita sangka ada pada orang lain sebenarnya berada pada diri kita sendiri.