Find Us On Social Media :

Agar Daya Baterai Smartphone Tidak Cepat Berkurang, Lakukan 5 Hal Ini

By Mentari Desiani Pramudita, Kamis, 3 November 2016 | 13:00 WIB

Agar daya baterai tidak cepat berkurang.

Intisari-Online.com- Salah satu masalah yang sering melanda pengguna smartphone ialah daya baterai yang cepat habis. Apalagi jika baterai habis disaat kita sedang genting dan butuh berkomunikasi dengan orang lain.

Mungkin membawa charger ke mana-mana atau membeli power bank (teknologi untuk mencharger baterai) sungguh pilihan terbaik. Tapi ternyata, masih ada beberapa cara yang bisa dilakukan. Apa saja?

Nyalakan timeout layar

Salah satu penyebab daya baterai berkurang ialah pengguna menyalakan ponsel setiap saat. Bahkan ketika ponsel tersebut tidak sedang digunakan. Artinya, pengguna membiarkan layar tetap menyala. Itulah salah alasan daya baterai smartphone Anda cepat habis. Sebaiknya, atur timeout layar ke waktu minimum. Sehingga, selesai Anda menggunakan smartphone, jika lupa mematikan, layar akan otomatis mati.

Mengurangi kecerahan layar

Setiap smartphone memiliki fasilitas mengatur kecerahan layar. Kadangkala, pengguna mengaturnya sampai maksimum. Terutama untuk mereka yang bekerja di luar. Mungkin mereka berpendapatn agar bisa melihat layar dengan jelas.

Sebenarnya itu benar dilakukan. Hanya saja ketika sudah tidak lagi digunakan, sebaiknya kurangi kecerahan layar dengan mode terendah. Ternyata, ini mampu menghemat baterai smartphone Anda.

Anda juga bisa melakukan fitur auto brightness (kecerahan otomatis). Ia akan menyesuasikan cahaya dilayar dengan keadaan di sekitar.

Bersambung ke halaman dua.