Find Us On Social Media :

Hati-hati! Sering 'Selfie' Bareng Pasangan Justru Bisa Rusak Hubungan

By Ade Sulaeman, Senin, 10 Oktober 2016 | 11:30 WIB

Hati-hati! Sering 'Selfie' Bareng Pasangan Justru Bisa Rusak Hubungan

Intisari-Online.com - Memamerkan mesranya hubungan dengan cara mengunggah selfie ternyata bisa menjadi bumerang. Sebab, penelitian terbaru menemukan sering selfie bersama pasangan cenderung merusak hubungan asmara.

Peneliti di Amerika Serikat mencoba mencari tahu bagaimana swafoto memengaruhi persepsi terhadap diri sendiri dan kualitas hubungan asmara meraka.

Tim periset di belakang studi awal berjudul "The Online Ideal Persona vs the Jeaslousy Effect" menemukan bahwa semakin sering melakukan selfie, mereka semakin cenderung memandang hubungan percintaan "berkualitas rendah".

Mereka menyebutnya rendah karena ada kecemburuan yang berakar dari komen-komen soal foto selfie itu. Juga ada penciptaan "persona ideal di dunia maya" yang berbeda dengan dunia nyata.

Penemuan mereka itu melanjutkan studi sebelumnya yang dilakukan oleh tim yang juga dari Boston University. Mereka menemukan bahwa orang yang cenderung narsis mengambil swafoto lebih banyak. Foto-foto itu juga meningkatkan perasaan diri yang penting.

Untuk mendapatkan kesimpulan itu, periset dari Boston University dan Pontifical Catholic University, Cile, menyurvei 314 orang usia 18-65 tahun dan menyurvei lagi setahun kemudian.

Responden diminta menetapkan skala satu sampai lima dari pertanyaan yang meliputi "saya suka menjadi pusat perhatian", "saya tak pernah puas sampai mendapat yang pantas didapatkan", dan "saya suka melihat diri di cermin'.

Periset pun menanyakan peserta soal seberapa sering mereka mengambil dan membagi foto diri mereka di media sosial.

 

(Dhorothea/kompas.com)