Kebanyakan wanita kerap merasa tidak cantik dan kurang menarik. Bahkan tak jarang mereka juga merasa kurang nyaman dengan dirinya sendiri. Berbagai macam kosmetik dipakai untuk menutupi kekurangannya. Entah untuk menyamarkan kulit wajah yang mulai berkeriput, munculnya rambut putih alias uban, atau noda-noda hitam di kulit. Ini semua tanda-tanda atau gejala penuaan.
Seharusnya, siapa pun tak perlu takut dan menutupi datangnya gejala-gejala tua dan usia lanjut. Dalam prinsip ayurveda, kosmetik tidak dipakai untuk menutupi sesuatu, tetapi untuk memperbaiki keadaan. Jika kosmetik digunakan untuk menutupi keriput di wajah, cara ini justru bertentangan dengan ayurveda yang menganut paham tampil apa adanya. Apalagi jika unsur yang terkandung dalam produk kosmetik itu banyak mengandung zat kimia atau bahan sintetis yang dapat merusak keseimbangan tubuh.
“Untuk mengetes bahan kosmetik itu aman atau tidak bagi tubuh kita, coba saja cicipi atau makan secara langsung. Jika zatnya beracun, pasti tidak baik juga untuk wajah atau kulit kita,” ujar Maya Safira, pemilik dan pengelola Klinik L’Ayurveda di Jakarta. Segala macam obat-obatan, kosmetik, dan minyak untuk pijat yang digunakan dalam ayurveda semuanya dari alam dan bukan sintetis. Dalam perawatan kecantikan ala ayurveda terlebih dulu dilakukan klasifikasi tipe kepribadian yang meliputi vata, pitta, atau kapha. Tujuannya untuk mencocokkan ragam herbal perawatan yang akan digunakan agar sesuai dengan kondisi klien. Hasil yang dicapai pun bisa lebih maksimal dan tidak bertentangan.
Perawatannya dapat berupa body massage dengan menggunakan minyak untuk pijat yang mengandung antitoksin atau perawatan pijat berdasarkan tipe tubuh, mental, serta emosional. Pemijatan diharapkan bisa meremajakan kembali tubuh. Juga berfungsi menenteramkan pikiran serta membudayakan emosi (agar emosi terkendali, tidak liar).
Perawatan selanjutnya, body scrub. Pada bagian ini ramuan rempah-rempah digunakan untuk mengangkat sel-sel kulit yang mati. Lalu, tubuh diolesi body balm semacam lotion untuk penyegaran dan body spray sebagai pewangi tubuh. Pada saat perawatan ini klien dibuat rileks dengan diiringi alunan lagu yang disesuaikan dengan karakter masing-masing.
Dalam perawatan ala ayurveda, ada pula facial massage. Bagian perawatan ini kerap disalahartikan menjadi jalan pintas menuju cantik. Facial massage ini memang akan membuat Anda cantik. Pijatan akan mengaktifkan kinerja otak bagian dalam, titik-titik refleks, dan meridian. Pijatan juga akan melemaskan otot-otot pada wajah. Kerutan di wajah karena otot-otot yang menegang akan berangsur hilang dengan facial massage ini.
Sesungguhnya, pijat wajah saja belumlah cukup untuk menjadikan seseorang tampil cantik. Menurut paham ayurveda, kecantikan itu muncul dengan sendirinya jika seseorang sehat dan bahagia. Kecantikan merupakan cermin keseimbangan antara kondisi pikiran, emosi, dan tubuh. Karenanya, kita diajak untuk selalu bersahabat dengan tubuh. Meskipun usia sudah tua, jika kondisi pikiran, emosi, dan tubuh seimbang, seseorang akan terlihat cantik dan awet muda. Kuncinya, mengubah pola pikir agar bahagia. Jika hati bahagia, ia akan sehat, karena kondisi fisik, emosi, dan pikirannya sudah seimbang.