Find Us On Social Media :

Dokter Tampan Sebabkan Rumah Sakit di Chile Kebanjiran Pasien Perempuan

By Moh Habib Asyhad, Senin, 24 Februari 2014 | 21:00 WIB

Dokter Tampan Sebabkan Rumah Sakit di Chile Kebanjiran Pasien Perempuan

Intisari-Online.com Kehebohan tengah terjadi di salah satu negara di kawasan Amierka Selatan, Chile. Departemen Ginekologi pada sebuah puskesmas di negara itu, Chile’s Conception Health, dikabarkan kewalahan mengatasi peningkatan jumlah pasien perempuan dikarenakan adanya dokter tampan di rumah sakit tersebut.

Dokter itu bernama Manuel Rico Rivera. Menurut surat kabar setempat, Nueva Diario, sang dokter berusia 24 tahun dan mempunyai darah latin. Jika melihat tampilan fisiknya yang menawan, rasanya sulit sekali untuk tidak terbuai pada pesona sang dokter, yang sempat meraih gelar sebagai King of Beauty di Spanyol pada tahun 2010 silam.

Pada hari pertama kedatangan Manuel sebagai tenaga medis, pihak puskesmas menghelat konferensi pers untuk menjelaskan alasan kedatangannya kepada seluruh warga setempat. Melihat tingginya jumlah pasien perempuan dalam beberapa waktu belakangan ini, maka dipastikan bahwa acara jumpa media tersebut berjalan sukses.

Berdasarkan pernyataannya kepada media,  Manuel menuturkan bahwa dirinya sangat bersemangat dalam menjalankan tugasnya sebagai seorang dokter muda, dan berjanji akan memberikan pelayanan medis terbaik pada seluruh pasien yang berobat kepadanya. Selain itu, ia juga berharap agar diperlakukan sama seperti seluruh dokter lainnya yang bekerja di puskesmas Chile.

Usut punya usut, selain berprofesi sebagai seorang dokter, Manuel ternyata seorang model yang tergabung dalam Berta Models Management Agency. Kabar ini berhasil dikorek oleh Latino Post berdasar dari informasi yang berada di akun Facebook sang dokter tampan.