Mengapa Berkebun Baik Untuk Jiwa?

K. Tatik Wardayati

Penulis

Mengapa Berkebun Baik Untuk Jiwa?

Intisari-Online.com – Stres sudah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Jika dibiarkan tidak terkontrol, keseimbangan jiwa seseorang bisa terganggu. Karena itu, tidak ada salahnya mencoba kegiatan lain yang bisa dilakukan di rumah, seperti berkebun. Berkebun sendiri memiliki banyak manfaat bagi tubuh dan pikiran. Berkebun juga salah satu kegiatan yang dapat mencegah osteoporosis.

“Pengalaman berkebun memungkinkan seseorang untuk berhubungan dengan keadaan alam dari alam semesta,” kata James Jiler, direktur eksekutif dan pendiri Green Works, seperti dikutip Health.

Menurut Jiler, banyak orang saat ini sudah memahami dan merasakan manfaat dari berkebun. Tapi banyak dari mereka yang tidak bisa menjelaskannya dengan kata-kata. “Berkebun dapat memelihara jiwa Anda. Bisa menambah kesegaran, memproduksi sayuran atau buah-buahan sehat. Berkebun juga meningkatkan mood Anda,” kata Jiler.

Sebuah penelitian mencoba menjelaskan begini. Ketika berkebun atau menggali tanah, seseorang dapat terkena bakteri yang disebut Mycobacterium vaccae. Ini bukan bakteri yang berbahaya. Dari penelitian tadi terungkat bahwabakteri yang tidak berbahaya ini dapat meningkatkan pelepasan dan metabolisme serotonin di otak. Serotonin mengontrol aktivitas fisik tubuh dan suasana hati. Jadi, bakteri ini secara tidak langsung membantu mengurangi beberapa masalah depresi, demikian penjelasan Christoper Lowry, asisten profesor fisiologi integratif University of Colorado, Boulder, Norwegia.

Dengan berkebun, seseorang dapat menerima udara segar dan sinar matahari juga. Ini bisa mempengaruhi aliran darah dalam tubuh. Banyak gerakan tubuh yang bisa dilakukan sambil berkebun, manfaat yang sama dengan melakukan olahraga. Jadi, jelaslah berkebun adalah jenis pekerjaan rumah tangga yang bisa membuat langsing.

Kolaborasi kegiatan fisik dan psikologis saat berkebun juga diyakini menjadi pengaruhi positif bagi pikiran. Bagi sebagian orang yang memiliki masalah kesehatan yang berhubungan dengan mental, berjalan-jalan di kebun atau taman dapat menjadi terapi alternatif. Bahkan, berkebun merupakan salah satu kegiatan fisik yang dapat mencegah gagal jantung.Tak punya lahan untuk berkebun? Lahan sempit bukan masalah lo!