Find Us On Social Media :

Cara Alami Atasi Keputihan

By K. Tatik Wardayati, Senin, 22 Juli 2013 | 10:00 WIB

Cara Alami Atasi Keputihan

Intisari-Online.com – Keputihan sering menimbulkan ketidaknyamanan. Namun, ia tak selalu menjadi pertanda gangguan kesehatan. Untuk mengusirnya pun tidak terlalu susah. Bahkan bisa memanfaatkan beberapa tanaman di sekitar kita.

Keputihan yang lazim disebut flour albus atau leukore itu sebenarnya gejala di mana vagina mengeluarkan cairan, tetapi bukan darah. Gangguan keputihan itu ada dua jenis, yaitu keputihan fisiologik atau normal dan keputihan patologis atau keputihan tidak normal. Untuk membedakannya bisa dilakukan dengan melihat bentuk fisik dan material cairan itu sendiri.

Tergolong normal kalau cairan yang keluar berupa mukus yang mengandung selaput lendir vagina (epitel) tanpa atau hanya sedikit disertai sel darah putih (leukosit). Sedangkan bentuk fisiknya lebih cenderung berwarna agak jernih, bening, licin, dan tidak berbau. Jumlahnya juga tidak terlalu banyak. Kalau warnanya ada yang agak menguning, itu karena terkontaminasi udara yang kemudian mengering.

Tidak normal bila bentuk fisik cairannya lebih berupa getah berwarna kuning sampai kehijauan berbintik-bintik. Jumlahnya sangat banyak, dan berbau. Tidak jarang disertai rasa nyeri, panas, dan gatal pada vagina.

Pada keputihan normal, cairan secara alamiah akan lebih banyak di masa subur, kehamilan, nifas, ada rangsangan seksual, atau pengaruh kontrasepsi. Sedangkan yang tidak normal dapat disebabkan karena berbagai hal. Mulai dari adanya infeksi, tumor ganas atau kanker, atau masuknya cairan ke vagina akibat ada fistula di organ tubuh lain.

Bagaimana mengatasinya? Berikut ini resep alami atasi keputihan, yang ditulis oleh Dra. Lucie Widowati, M.Si. berdasarkan buku Cabe Puyang Warisan Nenek Moyang.