Find Us On Social Media :

Malaysia Airlines Penerbangan 17 Tampaknya Ditabrak Benda Berenergi Tinggi

By Mohamad Takdir, Selasa, 9 September 2014 | 19:00 WIB

Malaysia Airlines Penerbangan 17 Tampaknya Ditabrak Benda Berenergi Tinggi

Intisari-Online.com - Malaysia Airlines penerbangan 17 tampaknya ditabrak benda berenergi tinggi. Ini adalah kesimpulan dari dewan keselamatan Belanda. Walau tidak menyebutkan ditembak misil, namun ciri-cirinya mengarah seperti itu.Pada 17 Juli lalu Boeing 777 milik Malaysia Airlines jatuh di Ukraina. Dicurigai pesawat ini ditembak oleh misil milik pemberontak yang didukung Rusia. Sebanyak 298 penumpangnya tewas di tempat. "Kerusakan di bagian depan pesawat menandakan benda berenergi tinggi menabrak pesawat dari luar," ungkap laporannya.Laporan ini tidak menyebut misil atau rudal. Laporan lengkap setahun setelah kecelakaan ini baru bisa muncul. Malaysia Airlines penerbangan 17 tampaknya ditabrak benda berenergi tinggi. Apalagi benda berenergi tinggi dari luar kalau bukan misil atau pesawat lain. Laporan tak menceritakan apakah misil itu dari darat atau dari udara. Karena konflik Ukraina dan pemberontak pro-Rusia maka penyelidik belum bisa mengunjungi lokasi jatuhnya pesawat.Malaysia Airlines penerbangan 17 tampaknya ditabrak benda berenergi tinggi. Christopher Yates, ahli keamanan pesawat dari Yates Consulting, mengatakan bahwa hasil laporan ini sesuai dengan fakta bahwa ada tanda peneterasi benda lain di pesawat. Sebelumnya dicurigai misil BUK menjadi penyebab jatuhnya Malaysia Airlines penerbangan 17 di langit Ukraina. (CNN)