Korban Tersesat di Labirin Pohon Jagung Seluas 240.000 Meter Persegi Menelepon Polisi

Lila Nathania

Penulis

Korban Tersesat di Labirin Pohon Jagung Seluas 240.000 Meter Persegi Menelepon Polisi

Intisari-Online.com-Bermain dalam labirin mungkin awalnya terdengar menyenangkan dan penuh tantangan. Akan tetapi tentu hal tersebut tak lagi menyenangkan bagi korban tersesat di labirin pohon jagung seluas 240.000 meter persegi yang menelepon polisi untuk meminta bantuan.

Seorang penelepon mengatakan bahwa dirinya telah terjebak hingga empat jam di labirin bernama ‘Cool Patch Pumpkins’ tersebut. Sejumlah keluarga juga mengaku pernah terjebak bersama anak mereka yang masih kecil. Laporan-laporan semacam ini selalu muncul setiap tahun.

Untunglah sheriff setempat mengatakan bahwa pihak kepolisian memiliki hubungan baik dengan pemilik ladang jagung tersebut. Jadi ketika ada korban tersesat di labirin pohon jagung seluas 240.000 meter persegi yang menelepon polisi, mereka bisa segera ditolong.

Pemilik ladang jagung tersebut tentu sudah hafal dengan labirinnya dan siap siaga menolong pengunjung yang tersesat. Tahun ini sendiri Deputi Daryl Snedeker dari Kantor Sheriff Solano County sudah menerima lima telepon permintaan tolong. Memang tersesat dalam labirin selama berjam-jam dapat membuat sebagian besar orang panik dan hal itu dianggapnya sangat wajar.

Siapapun tentu boleh mencoba masuk dalam labirin ini. Akan tetapi tentunya jangan sampai Anda menjadi korban tersesat di labirin pohon jagung seluas 240.000 meter persegi yang menelepon polisi juga. Pemilik ladang jagung ini hanya memberi saran pada setiap pengunjung untuk tak lupa mengambil peta lebirin yang sudah tersedia (ABCNews).