Find Us On Social Media :

Cuci Tangan Bikin Optimis

By K. Tatik Wardayati, Selasa, 29 Oktober 2013 | 05:30 WIB

Cuci Tangan Bikin Optimis

Intisari-Online.com – Seorang peneliti Jerman menemukan pembersihan fisik setelah gagal dalam tugas dapat meningkatkan optimisme seseorang, tapi juga melemahkan kinerja mereka pada tugas masa depan.

Peneliti di University of Cologne menyelidiki bagaimana pembersihan fisik dapat mempengaruhi kita setelah kegagalan. Hasilnya? Orang-orang yang mencuci tangan mereka setelah gagal tugas lebih optimis namun kurang berhasil dalam menjalankan tugas di masa depan daripada mereka yang tidak membersihkan diri dari kekecewaan mereka. Temuan ini dipublikasikan dalam Social Psychological and Personality Science.

Untuk menguji efek psikologis dan kinerja mencuci tangan, Kaspar membagi 98 responden dalam tiga kelompok. Untuk tugas pertama, peserta dari dua kelompok harus memecahkan tugas yang mustahil, sementara peserta dalam kelompok ketiga tidak berpartisipasi dalam tugas tersebut.Kaspar menemukan bahwa kedua kelompok yang gagal tugas merasa optimis mereka akan berbuat lebih baik pada waktu berikutnya. Namun, ia juga menemukan kelompok yang mencuci tangan mereka lebih optimis daripada mereka yang tidak.

Selanjutnya, ia meminta semua responden melakukan tugas kedua. Anehnya, hasil eksperimennya menantangnya; peserta yang tidak mencuci tangan sebelumnya melakukan jauh lebih baik daripada responden yang mencuci tangan. Bahkan, kinerja peserta yang membersihkan diri setara dengan kelompok ketiga, yang tidak mengalami kegagalan sebelumnya.Meskipun pembersihan fisik dapat menghilangkan perasaan negatif setelah kegagalan, namun dapat menghilangkan motivasi untuk berusaha lebih keras dalam memperbarui diri dalam tantangan. (medicaldaily)