Find Us On Social Media :

Olahraga Tepat Bagi Si Gelas Pasir

By Chatarina Komala, Rabu, 5 Maret 2014 | 16:00 WIB

Olahraga Tepat Bagi Si Gelas Pasir

Intisari-Online.com - Setiap orang memiliki bentuk badan berbeda. Hal itu dikarenakan massa otot dan lemak setiap badan yang berbeda antara orang satu dengan yang lainnya. Akibatnya, kemampuan menahan beban atau melakukan gerakan dengan berolahraga setiap pagi pun berbeda.Orang dengan bentuk tubuh "gelas pasir" atau "gitar" ini sendiri dapat dikatakan beruntung. Mereka memiliki tulang kuat, susunan otot yang baik, dan tidak rentan osteoporosis di masa tua. Nah, bagi mereka agak langsing, maka joging atau lari adalah olahraga terbaik. Namun, untuk mereka yang lebih "montok", lari tidak bagus.Bagi si "gelas pasir" dengan bobot yang agak berlebih, mereka punya bagian tubuh yang rawan. Bagian tubuh tersebut antara lain lengan atas bagian belakang, paha, dan bagian yang sering disebut dengan "saddlebag region"  (di atas paha bagian belakang, sedikit di bawah pinggang). Olahraga tepatBagi orang-orang dengan bentuk tubuh "gelas pasir" maka amatlah mudah untuk memberi beban kepada kedua bagian tubuh, baik atas maupun bawah. Namun harus diingat, sebisa mungkin agar jangan sampai beban itu berlebihan, sebab dapat menimbulkan cidera.Cara terbaik untuk membakar kalori berlebih adalah olahraga yang berfokus pada cardio. Olahraga ini dapat dilakukan misalnya dengan lari, naik sepeda, dan berenang selama 30-40 menit, selama 3-4 kali seminggu.Pada dasarnya, melakukan olahraga yang Anda suka dan makan sehat akan membuat perasaan Anda tetap senang, berapa pun berat badan Anda. Harus disadari, bahwa bagaimana pun Anda tak bisa mengubah bentuk tubuh. Namun, Anda bisa mengubah perasaan terhadap tubuh Anda.