Find Us On Social Media :

Misteri Makam yang Terlupakan

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 20 Februari 2015 | 19:45 WIB

Misteri Makam yang Terlupakan

Intisari-Online.com – Ketika itu hari pertama bulan Desember 1952. Para buruh sibuk membangun lapangan olahraga di Provinsi Jiangsu, Cina. Karena lapangan olahraga itu dibangun untuk Sekolah Menengah Jingvi di Kota Vixing, lahan itu dipilih dengan sangat teliti. Lahan yang dipilih itu dikelilingi bukit kecil memanjang dan memiliki empat gundukan. Tentu para pekerja kesulitan untuk memindahkan gundukan di atas lahan itu. Ketika mereka sedang sibuk bekerja, tiba-tiba terdengar suara seorang buruh berteriak karena terkejut saat sekopnya membentur sebuah lapisan tipis. Ada sebuah lubang di situ. Semua orang mengintip ke dalam. Meskipun gelap, mereka bisa melihat ada benda aneh di dalamnya. Ditemukanlah misteri makam yang terlupakan.

Para pekerja itu ketakutan. Mereka segera memanggil polisi. Petugas polisi itu pun turun melalui lubang kecil itu. Orang-orang terkejut ketika polisi menyatakan bahwa sebuah temuan besar purbakala baru saja diperoleh. Lokasi itu pun ditutup dan tak lama kemudian para arkeolog berbondong-bondong datang ke tempat itu. Setelah dilakukan penggalian, ternyata tempat itu adalah makam, bukan cuma satu melainkan dua buah makam. Pusara-pusara itu dibangun dengan gaya yang tak lazim. Masing-masing pusara memiliki ruangan beratap melengkung yang tersusun dari batu bata berbentuk baji. Di atasnya terdapat sebuah lempeng persegi empat. Lantainya tersusun dari batu bata, atapnya justru ditutup dengan wajah berbagai binatang.

Usia tempat itu mudah ditentukan, karena pada salah satu makam tertulis prasasti, "20 September tahun ketujuh dari Yuan Kang, mendiang Jenderal Zhou ..." Dan pada prasasti lainnya tertulis gelar-gelar kehormatan serta goresan tanda tangan. Maka para arkeolog menyimpulkan, lokasi itu merupakan makam seorang bangsawan bernama Zhou Chu, seorang terpelajar dan pemimpin besar militer yang hidup di masa pemerintahan dinasti Jin dari tahun 265 - 420. Zhou Chu seorang prajurit yang kampiun dan gugur dalam pertempuran melawan bangsa Tibet pada tahun 297.

Namun, semua itu sekadar fakta sejarah. Penemuan sesungguhnya yang menggemparkan dunia yaitu berkaitan dengan potongan-potongan logam yang terdapat di dalam salah satu makam. Semula, benda-benda itu dianggap tidak berguna. Namun, setelah diteliti secara kimiawi, hasilnya sungguh mengejutkan. Benda-benda itu ternyata potongan aluminium murni. Fakta ini mengherankan, sebab aluminium belum dikenal di dunia Barat hingga awal abad ke-XIX. Temuan itu membuat para pakar sejarah menduga-duga, jangan-jangan bangsa Cina sudah lebih dulu maju dari bangsa Eropa. Yang kedua, apakah bangsa Cina sudah mengenal produksi listrik yang sangat membutuhkan pasokan aluminium.

Mereka yang skeptis tidak setuju kalau aluminium sudah dihasilkan pada zaman itu. Bahkan para ahli sejarah Cina juga meragukan validitas sejarahnya. Menurut para pengritik, benda itu pasti ditaruh oleh pencuri kuburan di kelak kemudian hari. Dunia belum yakin kalau bangsa Cina sudah mengenal cara menghasilkan aluminium. Para peneliti dari Universitas St. Andrews memimpin sebuah penelitian di tahun 1980, lalu menarik kesimpulan bahwa semua penemuan itu bohong. Tapi pada tahun 1985, para ahli geologi Cina menyebutkan, mereka telah menemukan butiran "aluminium alarm" di Provinsi Guizhou. "Aluminium alami" itu bahan Iangka dan hanya bisa ditemukan di beberapa tempat tertentu. Penemuan para ahli geologi Cina itu sekali lagi membangkitkan perdebatan tentang aluminium. Hal ini memperkuat kemungkinan adanya fakta bahwa aluminium yang ditemukan di dalam makam itu asli. (24 Misteri Aneh di Dunia)