Penulis
Intisari-Online.com -Pengguna mobil atau sepeda motor yang menemukan jalan berlubang biasanya mengomel atau marah-marah. Akan tetapi Jim Bachor justru menghias jalanan aspal yang berlubang dengan es krim!
Jim adalah seniman yang memang sering membuat karya-karya kreatif. Salah satu karyanya yang terkenal adalah hiasan es krim di jalanan aspal berlubang. Es krim yang dimaksud tentunya bukan es krim sungguhan. Es krim yang digunakan oleh Jim adalah mozaik.
Karya ini sebenarnya lahir sebagai aksi protes Jim. Ia ingin pemerintah Chicago segera memperbaiki jalan-jalan yang berlubang namun Jim ingin memprotes dengan cara yang kreatif. Agar menarik perhatian banyak orang, Jim akhirnya menambal jalan-jalan yang berlubang dengan karyanya. Dengan cara ini ia berharap pihak berwenang memahami masalah yang ada di jalanan Chicago.
Karya Jim Bachor yang menghias jalanan aspal berlubang dengan es krim ini tentunya mendapat perhatian dari banyak orang. Sebuah cara kreatif untuk melakukan protes, bukan? (Iflscience)