Find Us On Social Media :

Paus Fransiskus Tidak Pernah Menonton Televisi Sejak Tahun 1990

By Arnaldi Nasrum, Selasa, 26 Mei 2015 | 18:00 WIB

Paus Fransiskus Tidak Pernah Menonton Televisi Sejak Tahun 1990

Intisari-Online.com - Paus Fransiskus tidak menonton televisi sejak tahun 1990. Ia juga mengaku tidak pernah menonton pertandingan tim sepakbola favoritnya, San Lorenzo de Almagro di Liga Argentina. Namun agar tetap update, ia selalu meminta pengawalnya untuk memberi tahu hasil pertandingan tim favoritnya tersebut.

“Saya belum pernah menonton TV sejak tahun 1990. Ini adalah janji yang saya buat untuk Bunda Maria di malam tanggal 15 Juli 1990,” jelas Paus Fransiskus.

Paus juga mengungkapkan, meski begitu tidak ada pengecualian bagi dirinya untuk tidak mengetahui hasil pertandingan tim favoritnya.  Karena setiap minggunya ia selalu menerima informasi mengenai hasil dan klasemen Liga Argentina.

Internet juga tidak pernah menjadi bagian dari kehidupannya. Di pagi hari, Paus hanya membaca koran selama 10 menit untuk mengetahui beberapa informasi yang menurutnya penting. Paus yang kini sibuk dengan berbagai tugasnya sejak pemilihannya dua tahun lalu menyatakan bahwa dirinya tidak pernah memiliki hari libur sejak tahun 1994.

Dengan berbagai tugasnya, ia mengaku jika hal tersebut terkadang menjadi beban.

“Saya berada di bawah tekanan. Semua orang di pemerintahan juga demikian. Saat ini saya merasa beban kerja yang berlebihan. Tapi saya memiliki semangat yang kuat untuk menyelesaikannya semua. Ini adalah agenda tahunan yang harus dikejar sebelum akhir Juni.  Ada seribu hal yang harus dilakukan dan juga muncul sejumlah masalah,” ungkapnya.

Fransiskus mengaku bahwa ia tidak pernah bermimpi menjadi seorang  Paus ataupun seorang presiden atau jenderal militer. (Dailymail.co.uk)