Find Us On Social Media :

3 Buku Misterius di Dunia (3)

By Monalisa Darwin D, Sabtu, 30 Mei 2015 | 12:00 WIB

3 Buku Misterius di Dunia (3)

Intisari-Online.com - Buku merupakan salah satu alat yang digunakan sebagai sarana berkomunikasi sejak berabad-abad lalu. Buku juga menjadi sumber ilmu bagi kita semua. Namun, apakah kita bahwa di dunia ini terdapat beberapa buku yang misterius?

3. Buku Thoth

Buku Thoth menjadi buku paling misterius di dunia. Penulis buku ini adalah Dewa Thoth, yaitu dewa menulis dan pengetahuan bangsa Mesir. Seorang ahli sejarah Mesir, Manetho , mengatakan bahwa dea Thoth telah menulis lebih dari 36 ribu buku dengan berbagai tema.

Buku Thoth dikatakan berisi semua misteri bangsa Mesir dan salah satu legenda yang berkembang adalah tentang buku Thoth yang sangat kuat. Mantra di dalam buku ini kono dapat membuat seseorang menguasai semua ilmu, termasuk ilmu Thoth itu sendiri. Legenda juga menyebutkan bahwa buku itu kini bersembunyi di makam leluhur di Saqqara, Mesir bagian Utara.

Salah satu legenda yang berkaitan dengan buku ini dan dipercaya bangsa Mesir adalah mengenai Setna. Setna adalah seorang anak Ramses yang tergolong intelek, haus pengetahuan, serta gemar membaca. Ketika ia membaca kisah Nefrekeptah, anak Amenhotep yang juga haus pengetahuan dan mencari buku tentang rahasia para dewa, yaitu buku Thoth.

Nefrekeptah pun nekad mencari buku itu hingga ke tengah sungai Nil, Koptos, dan menemukan sebuah kotak yang dijaga ular dan kalajengking. Dengan kecerdikannya, ia berhasil mengecoh hewan-hewan itu dan mendapatkan buku Thoth. Sayangnya, dalam pelayaran pulan, ia mendapatkan malapetaka. Anak laki-lakinya meninggal karena melompat ke sungai, istrinya juga meninggal dalam perjalanan, dan saat mencapai daratan, Nefrekeptah juga ikut meninggal.

Setna tidak takut setelah membaca buku itu, ia justru berambisi untuk memilikinya. Ia mengambil buku tersebut dari makam Nefrekeptah. Ia mulai membaca buku Thoth dan menguasi sedikit demi sedikit isi buku, kemudian ia melihat seorang perempuan cantik dan tergoda memilikinya. Setna pun mendatangi perempuan itu tanpa memikirkan istri serta anaknya. Perempuan itu meminta Setna menceraikan istri dan mengorbankan anaknya. Setna menuruti, namun saat ia kembali untuk menemui perempuan tersebut, ternyata ia sudah menjadi seorang mayat. Setna kaget dan terbangun, ternyata ia bermimpi.

Setna pun sadar bahwa semua itu adalah pertanda buruk. Ia kemudian mengembalikan buku Thoth ke makam Nefrekeptah dan mencari jenazah anak serta istri Nefrekeptah untuk dimakamkan.

Tidak ada yang tahu pasti tentang buku paling misterius di dunia ini. Beberapa peramal menggunakan buku Thoth sebagai acuan membaca kartu tarot. Tidak hanya itu, buku ini juga menjadi bahan untuk karya fiksi lainnya.