Rambut Tak Butuh Sampo

Agus Surono

Penulis

Rambut Tak Butuh Sampo

Intisari-Online.com - Rambut memang cenderung menjerat kotoran yang terdapat di udara sehingga perlu dicuci secara rutin. Untuk itulah sampo ditawarkan kepada kita, dengan beragam komposisi dan penarik minat lainnya. Padahal intinya cuma satu: membersihkan kotoran rambut. Agar rambut tetap lembut, cucilah dengan sampo setelah berenang di laut atau di kolam renang yang berkaporit. Jika berada di bawah terik matahari cukup lama, pakailah topi untuk melindungi rambut.Begitu banyak jenis dan merek sampo yang beredar sehingga konsumen bingung. Belum dengan adanya iklan yang menyebutkan salah satu sampo diperkaya dengan zat A yang membuat rambut bertambah kuat atau kemilau, misalnya. Namun ada fakta yang patut direnungkan: "Sampo bukan sesuatu yang mutlak bagi kesehatan rambut."Untuk membuktikan fakta itu, seorang wanita bersedia menjadi kelinci percobaan dalam sebuah penelitian. Dalam penelitian itu, relawati tadi hanya diperbolehkan membersihkan rambut dengan menyiramkan air hangat saja. Tidak diizinkan menggunakan sampo atau mengeringkan rambut dengan handuk atau pengering rambut. Sudah tentu ia tidak diperbolehkan mengecat atau mengeriting rambutnya. Pokoknya perawat rambutnya sealami mungkin.Pada dua minggu pertama tidak ada masalah sama sekali. Baru saat menginjak minggu keempat dan kelima, keadaan rambutnya mulai sulit ditoleransi. "Setiap pagi saya harus menarik rambut saya karena telah melekat ke kulit kepala. Saya harus mencuci tangan setiap kali setelah saya menyentuh rambut. Kakak saya pun bilang saya bau seperti kambing."Akan tetapi, setelah enam minggu kulit kepalanya mulai menghasilkan zat pembersih alami yang bekerja membersihkan rambutnya yang begitu kotor. Pada akhir minggu kedelapan dia benar-benar yakin bahwa sekarang rambutnya lebih sehat dari sebelumnya. Ketombe yang biasanya selalu ada di kulit kepalanya kini telah hilang. Kulit kepalanya terasa sangat bersih dan nyaman.Dia begitu puas dengan keadaan rambutnya sehingga memutuskan untuk merawat rambutnya sealami mungkin. Seperti yang sudah dirasakan selama delapan minggu penelitian..Anda ingin mencobanya juga? (Keajaiban-Keajaiban Dalam Tubuh Manusia)