Find Us On Social Media :

25 Tahun, Usia yang Tepat untuk Punya Anak

By Mohamad Takdir, Sabtu, 12 April 2014 | 19:00 WIB

25 Tahun, Usia yang Tepat untuk Punya Anak

Intisari-Online.com - Menurut Anda, berapa usia yang tepat untuk punya anak bagi seorang wanita? Baru-baru ini lembaga riset Gallup mengeluarkan hasil jajak pendapat seputar hal itu. Dan, hasilnya sangatlah mencengangkan. Ternyata, kebanyakan responden menjawab, “Usia 25 tahun merupakan usia yang tepat untuk punya anak.” Sebagian responden beralasan, di usia 25 kebanyakan wanita sudah stabil secara finansial. Dan di masa itu juga mereka sudah mulai berpikir serius menjalani kehidupan, salah satunya adalah dengan membangun rumah tangga.

(Baca juga: Posisi Tidur Yang Tepat Saat Hamil) Beberapa ahli medis sepertinya mendukung apa yang dikatakan Gallup. Menurut mereka, usia akhir remaja atau awal 20-an merupakan usia rata-rata yang paling tepat dan sehat bagi seorang wanita memiliki dan mengurus anak. Hal ini tentunya sangat bertentangan dengan pemikiran kebanyakan orang-orang Barat yang berpikir, “kesiapan” memiliki anak haruslah disesuaikan dengan stabilitas keuangan, status perkawinan, dan tingkat kematangan. Jadi, bukan dari usia. Mengingat, di usia awal 20-an, kebanyakan orang, termasuk wanita, masih sibuk dengan urusan pendidikan dan memulai karier. (tabloidnova)