Find Us On Social Media :

5 Olahraga yang Dapat Dilakukan Oleh Wanita

By Chatarina Komala, Jumat, 1 Agustus 2014 | 10:00 WIB

5 Olahraga yang Dapat Dilakukan Oleh Wanita

Intisari-Online.com - Baik pria maupun wanita, olahraga adalah hal penting yang harus dilakukan secara rutin. Bagi wanita, selain mampu meningkatkan kebugaran dan kesehatan tubuh, olahraga juga membantu memberikan tubuh yang ideal.

Berikut adalah lima olahraga yang dapat dilakukan oleh wanita(Baca juga: Kurang Olahraga, Wanita Rentan Terkena Penyakit Jantung

  1. Push upDengan melakukan push up, wanita dapat menyingkirkan seluruh "lemak berlebih" pada lengan. Push up juga membantu dalam membangun otot-otot di tubuh bagian atas. Ketika seseorang melakukan push up, otot-otot perut akan banyak bekerja sehingga dapat membuat perut terlihat lebih kencang.
  2. Pull upMemang, akan ada banyak tenaga dan stamina yang harus dikeluarkan dalam melakukan olahraga ini. Namun, jika Anda terbiasa, maka efeknya akan berimbas pada terbentuknya lengan yang kuat dan padat.
  3. Front squatFront squat adalah olahraga yang baik bagi tubuh bagian bawah. Dalam front squat, tulang belakang akan diluruskan, sehingga paha menjadi kencang dan pinggul Anda akan semakin kuat. Dengan begitu, Anda akan memiliki tubuh yang lentur dan atletis.  
  4. Sumo dead liftOlahraga ini mungkin terdengar tidak feminin, namun olahraga ini harus Anda coba. Mulailah dengan kaki terbuka dan pijakan yang kuat. Gerakan ini akan memperkuat tulang belakang Anda.(Baca juga: Olahraga Selama Menstruasi)  
  5. Sit upOlahraga lain yang dapat Anda lakukan adalah sit up. Jika olahraga ini rutin dilakukan setiap hari, maka Anda akan mendapatkan pinggul yang indah dan perut yang rata. (Magforwomen)