Find Us On Social Media :

Makan dengan Teman Gendut akan Membuat Anda lebih Gendut

By Lila Nathania, Jumat, 3 Oktober 2014 | 19:15 WIB

Makan dengan Teman Gendut akan Membuat Anda lebih Gendut

Intisari-Online.com - Apakah Anda pernah makan dengan rekan bertubuh subur atau makan sendiri namun dikelilingi dengan pengunjung restoran yang gemuk? Hati-hati dengan kondisi ini sebab makan dengan teman gendut akan membuat Anda lebih gendut.

Studi unik ini dilakukan oleh Katie Johnson dari Sekolah Kesehatan Mayo dan Brian Wansink, PhD dari Universitas Cornell. Mereka merekrut 82 mahasiswa untuk diajak makan siang dengan menu salah dan spaghetti.

Para mahasiswa ini kemudian secara acak ditempatkan dalam berbagai situasi makan. Ada yang makan bersama orang kurus dan ada juga yang makan bersama orang gemuk. Pilihan makanan orang kurus dan gemuk ini pun dibedakan. Ada yang hanya makan salad sehat dan ada yang memilih spaghetti.

Bagaimana hasil penelitian ini? Ternyata makan dengan teman gendut memang akan membuat Anda lebih gendut. Tak peduli apapun yang dimakan oleh rekan gemuk, Anda akan secara tak langsung makan lebih banyak makanan tak sehat nan menggemukkan.

Para responden makan 31,6% spaghetti lebih banyak saat ditemani oleh orang gendut. Padahal orang gendut itu ada juga yang hanya makan salad. Anehnya, saat rekan gemuk mengambil banyak salad, para mahasiswa ini justru mengonsumsi 43,5% salad lebih sedikit.

Jadi dapat disimpulkan bahwa makan dengan teman gendut jelas akan membuat Anda lebih gendut. Tak peduli makanan apapun yang dipilih olehnya. Lain kali jika Anda sedang melakukan program diet, ada baiknya hindari makan bersama teman yang bertubuh subur (ScienceDaily).