Find Us On Social Media :

Risiko Tinggi Demensia Bagi Penderita Asma

By Chatarina Komala, Kamis, 6 November 2014 | 07:00 WIB

Risiko Tinggi Demensia Bagi Penderita Asma

Intisari-Online.com - Sebuah studi baru yang diterbitkan dalam Journal of Epidemiology and Community Health mengungkap akan risiko tinggi demensia bagi penderita asmaStudi yang dilakukan peneliti dari Department of Respiratory Therapy, China Medical University Hospital, Taiwan ini menemukan, orang dewasa penderita asma cenderung memiliki risiko lebih tinggi terkena demensia, ketimbang mereka yang tidak mengidap asma.Untuk membuktikannya, peneliti mengamati 13.000 penderita asma yang didiagnosis antara tahun 2001 hingga 2003. Hasilnya, diketahui penderita asma memiliki risiko yang lebih tinggi terkena demensia. Tak hanya itu, studi ini juga menemukan, pria memiliki risiko demensia lebih tinggi ketimbang wanita, bahkan setelah peneliti menghitung faktor lain seperti usia.  Adapun penderita asma yang berusia dewasa cenderung punya risiko lebih tinggi terkena demensia dibanding penderita yang lebih muda. Temuan ini sekaligus menegaskan, usia juga menjadi salah satu faktor risiko terbesar untuk demensia.Sementara itu, penelitian lainnya juga mengungkap bahwa orang dengan riwayat stroke memiliki risiko tinggi demensia, diikuti dengan orang yang pernah mengalami trauma pada kepala, diabetes, tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan memiliki kandungan lemak dalam darah yang tinggi. (Healthmeup)