Find Us On Social Media :

Ini Cara Memeriksa Payudara Tanpa Perlu Pergi ke Dokter

By Birgitta Ajeng, Jumat, 14 November 2014 | 12:00 WIB

Ini Cara Memeriksa Payudara Tanpa Perlu Pergi ke Dokter

Intisari-Online.com - Salah satu penyakit yang sering menghinggapi kaum perempuan adalah kanker payudara. Penangkal yang jitu untuk penyakit tersebut adalah dengan deteksi dini. Ada baiknya seorang perempuan memeriksa payudara sedikitnya sekali dalam sebulan, dua atau tiga hari setelah menstruasi. Berikut ini cara memeriksa payudara tanpa perlu pergi ke dokter.

1. Saat mandi

Angkat tangan kiri, letakkan di atas kepala. Dengan ujung jari telapak tangan kanan, rabalah payudara kiri dengan gerakan memutar mulai dari bagian atas luar payudara. Setelah satu putaran, teruskan sampai mencapai daerah putting. Waspadai adanya benjolan sekecil apa pun di daerah seputar payudara, terutama di daerah bawah ketiak. Ulangi pemeriksaan ini pada payudara kanan.

2. Di depan cermin

Berdirilah tegak dengan kedua lengan di sisi tubuh. amati kedua payudara dari arah depan dan samping untuk mengetahui bentuk dan penampilan kulitnya. Perhatikan baik-baik, apakah terlihat ada perubahan ukuran, bentuk, ataupun warna.

Periksa lahi dengan mengangkat kedua tangan di atas kepala dengan jari-jari saling bersalaman. Ulangi lagi, kali ini letakkan kedua telapak tangan menempel di pinggul. Dorong bahu serta siku ke depan sampai otot dada meregang.

3. Berbaring

Letakkan bantal di bawah bahu kiri dan lengan kiri di bawah kepala. Raba payudara kiri dengan tangan kanan persis seperti pemeriksaan yang dilakukan di kamar mandi. Mulailah dari sisi luar ke arah putting di bagian tengah.

Setelah itu, periksalah daerah di antara payudara dan ketiak, dan bagian dalam ketiak. Lakukan hal yang sama untuk payudara kanan. Jangan lupa, pijat dengan lembut masing-masing puting untuk memeriksa apakah ada cairan yang keluar.

Nah, itu tadi cara memeriksa payudara tanpa perlu pergi ke dokter. Semoga bermanfaat.