Find Us On Social Media :

SkyShield, Sistem Anti-Rudal Pesawat Sipil Israel

By Ade Sulaeman, Selasa, 4 Maret 2014 | 19:15 WIB

SkyShield, Sistem Anti-Rudal Pesawat Sipil Israel

Intisari-Online.com - Elbit Systems, perusahaan asal Israel, sukses menguji coba SkyShield, sistem anti-rudal untuk pesawat sipil Israel.

Sistem tersebut menggunakan laser untuk mendeteksi arah serangan rudal dan menembaknya agar berbelok dari pesawat dan meledak di lokasi yang tak membahayakan.

Sistem pencegat ini dinamai Multi-Spectral Infrared Countermeasure (MUSIC), yang bisa dipasang di perut pesawat. Ia menggunakan kamera pendeteksi panas dan terintegrasi dengan laser untuk mengubah arah rudal.

Cara kerja sistem ini diperagakan melalui video. Dalam video tersebut terlihat dua teroris yang menembak pesawat dengan pelontar rudal, lalu kamera mendeteksi serangan dan ia memutar pesawat sehingga perutnya langsung berhadapan dengan rudal tersebut. Selanjutnya, MUSIC menembakkan laser, sehingga lintasan rudal berbelok ke arah lain. Menurut Haaretz, SkyShield akan digunakan penerbangan sipil Israel. (Insaf Albert Tarigan/chip.co.id)